Sulawesi Tenggara

28 Peserta JPTP Pemda Bombana Hadapi Tim Asesor Mabes Polri 

×

28 Peserta JPTP Pemda Bombana Hadapi Tim Asesor Mabes Polri 

Sebarkan artikel ini
Para Peserta JPTP Pemda Bombana
Para Peserta JPTP Pemda Bombana. Foto : Ist

Kendari, Portal.id – Sebanyak 28 peserta Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) lingkup pemerintah Kabupaten Bombana mulai mengikuti asesmen hari ini, Kompetisi kelas eselon II Pemda Bombana bakal berlangsung pada 28 hingga 29 Agustus 2024 di Gedung Asesmen center Polda Sultra, Rabu (28/08/2024).

Kegiatan yang melibatkan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya manusia (BKPSDM) kabupaten Bombana juga melibatkan tim asesor profesional dari mabes polri

Para peserta akan menjalani serangkaian tes, termasuk, wawancara, diskusi dan beberapa tes lainya.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bombana Man Arfa saat menghadiri kegiatan tersebut mengatakan pentingnya pada tahapan asesmen pada JPTP guna memastikan bahwa calon pejabat Bombana yang nantinya mampu bertanggung jawab atas tugas dan fungsi.

“Proses asesmen nanti nya diharapkan dapat menghasilkan pejabat yang siap bekerja untuk masyarakat dan berkontribusi dalam pembangunan Kabupaten Bombana,” terang Man Arfa.

Ketua Panitia Sekretariat Pansel JPTP Yayan Daryono mengungkapkan, para peserta selama proses asesmen akan mengikuti rangkaian asesmen.

“Hasil asesmen ini nantinya akan menjadi salah satu bahan pertimbangan dalam proses seleksi dan penempatan pejabat,” ungkapnya.

Laporan Aldi Dermawan

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id