Kendari, Portal.id – Menjalani kurang lebih 5 jam tes psikologi (Psikotes) di RSUD Bahteramas Kendari, Calon Gubernur (Cagub) Sulawesi Tenggara (Sultra), Ruksamin secara resmi menuntaskan seluruh rangkain pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu syarat menjadi kontestan di Pilkada Sultra, Minggu (1/9/2024).
Kepada awak media, mantan Ketua DPRD Kabupaten Konawe Utara (Konut) itu mengungkapkan, saat psikotes di sesi wawancara dirinya mendapat pertanyaan-pertanyaan terkait pengambilan keputusan.
“Pertanyaan itu ada misalnya, pengambilan kebijakan yang berdampak dan pengambilan keputusan,” ujar Ruksamin
Lebih rinci Ruksamin menjelaskan, maksud pertanyaan kebijakan tersebut untuk mengukur sejauh mana pengambilan keputusan sebagai seorang pemimpin.
“Katakanlah seorang pimpinan, tim ingin begini, keluarga ini begini, tapi aturannya seperti ini. Jika begitu keputusan apa yang akan diambil,” tutupnya.
Laporan Ferito Julyadi