Politik & Pemerintahan

Kepala Daerah Diminta Jujur Terkait Data Covid-19

×

Kepala Daerah Diminta Jujur Terkait Data Covid-19

Sebarkan artikel ini
Salah seorang warga saat menjalani tes swab.

Portal.id – Pemerintah pusat dan daerah diharap menyajikan data Covid-19 secara terbuka. Hal ini ditegaskan Ketua DPR RI Puan Maharani seperti dilansir dari laman DPR RI pada Rabu (14/7/2021).

Menurut Politisi PDIP ini, keterbukaan data akan bermanfaat untuk mengetahui kondisi sebenarnya dan penetapan langkah penanganan Covid-19.

“Harus jujur dengan kondisi di daerahnya, supaya kita tahu masalahnya, dan bisa melakukan mitigasi, antisipasi. Jangan kondisi Covid sudah bahaya, baru koordinasi dengan pusat,” kata Puan di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Kamis (8/7/2021).

Putri Megawati Soekarno Putri ini mengatakan, koordinasi dan sinergi pemerintah pusat serta daerah harus ditingkatkan untuk menanggulangi pandemi Covid-19. Untuk itu, ia tak ingin ada pihak yang melempar tanggung jawab dan lepas tangan dalam menangani lonjakan kasus Covid-19.

Puan juga mengingatkan pemerintah daerah mesti menyusun Rancangan APBD tahun 2022 dengan mengantisipasi ketidakpastian akibat pandemi Covid-19.

“Susun APBD yang pro rakyat, yang pro kesejahteraan rakyat dan pelayanan publik, hilangkan hal yang tidak prioritas, dan harus mengantisipasi ketidakpastian di tahun 2022,” ucapnya.

Terkait program vaksinasi, menurutnya, untuk mencapai target 70 persen penduduk sudah divaksin pada November 2021 yang ditetapkan pemerintah pusat, maka pemerintah daerah harus memetakan target dan kemampuan vaksinasi di setiap bulannya.

Menurutnya, pemetaan penting dilakukan untuk mengetahui kebutuhan mengenai dosis vaksin, tenaga kesehatan, lokasi vaksinasi, mekanisme, dan lain sebagainya.

“Semuanya perlu diperhatikan secara rinci. Tidak apa micro managing, karena kalau urusan nyawa orang itu harus diperhatikan semua detailnya,” pungkas Puan.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id