#HeadlineFokus Redaksi

Ruksamin Resmi Dilantik Menjadi Koordinator Presidium MW KAHMI Sultra

×

Ruksamin Resmi Dilantik Menjadi Koordinator Presidium MW KAHMI Sultra

Sebarkan artikel ini
Oengurus MW KAHMI SUltra dikukuhkan

Kendari, Portal.id – Bupati Konawe Utara, Ruksamin, resmi dilantik menjadi Koordinator Presidium Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MW KAHMI) Sulawesi Tenggara (Sultra) Periode 2022-2027.
Ruksamin bersama pengurusnya dilantik secara langsung oleh oleh Ketua Majelis Nasional KAHMI Ahmad Doli Kurnia Tandjung di Hotel Azizah Kendari, Rabu (19/10/2022).
Ruksamin mengaku, dengan dilantiknya pengurus baru ini pihaknya sudah membagi tugas terkhusus pada Presidium dan tangung jawab prongram-prongram yang akan dilaksanakan.
“KAHMI ini sebagai fasilitator mediator untuk meningkatan sumber daya manusia (SDM) paling tidak kita sebagai KAHMI juga melihat banyak anak-anak kita yang masih kuliah dan menjual harta bendayanya untuk membiayai. Maka dari itu KAHMI hadir untuk memfasilitasi seperti itu jadi tadi Pemda Konut dan UHO sudah kerja sama dan Universitas Insan Cita Indonesia (UICI) jadi mahasiswa silahkan kuliah dan spp kalian akan ditangung Pemerintah Daerah,” kata Ruksamin.
Ruksamin juga mengatakan bahwa dirinya akan fokus dalam beberapa hal untuk membenahi KAHMI di Sultra secara internal.
“Terkhusus untuk organisasi, kami sudah membagi ada beberapa yang sudah masuk contohnya MD (Majelis Daerah) Wakatobi dan MD Buton Utara akan melaksanakan Musda. Kami sebagai Koordinator Presidium MW Sultra sedapat mungkin hadir untuk memotivasi mereka agar terbentuk MD sebelum kita melaksanakan Munas. Kedua , seperti misalnya Kolaka, sudah sepuluh tahun itu sama sekali gak ada kepengurusan. Alhamdulillah di periode kepengurusan kami ini sudah akan kita utuskan pengurus kita untuk bagaimana di sana bisa melaksanakan Musda dan membentuk kepengurusan,” kata Ruksamin.
Selain itu, ia juga akan melakukan konsolidasi dengan kubu Yusmin yang mengklaim diri sebagai Ketua Kepresidenan KAHMI Sultra.
“Saya kira sudah selesai. Yusmin masuk kepengurusan sama kita kok. Sekarang kita sudah punya sekretariat, Pak Yusmin ada namanya di kepengurusan. Kalau memang cinta dan sayang Kahmi, rumah besar kita, mari sama-sama kita di situ. Kan ini rumah besar kita , jadi semua mari kita sama-sama yang punya surat pernyataan itu yang masuk dalam presidium. Terhadap yang lain, ya kesepakatan teman-teman dan Arahan dari Majelis Nasional akhirnya alhamdulillah kita masukkan seperti itu. Artinya, Kahmi terbuka lebar kepada siapa saja yang jelasnya dia darah hijau hitam, mari sama-sama kita kembangkan ini,” kata Ruksamin.
Sementara itu, Ketua Majelis Nasional KAHMI Ahmad Doli Kurnia Tandjung menunturkan moga dengan dilantiknya pengurus baru ini bisa menjalankan misi KAHMI dan memberikan kontribusi yang terbaik buat bangsa dan negara terutama di Sultra.
“Karna kita tahu Sultra ini mempunyai masa depan yang cukup baik dari segi sumber daya alam yang dibutuhkan dunia. Oleh karena itu KAHMI harus berperan aktif bagimana juga untuk mendorong pengelolaan sumber daya alam yang ada di Sultra ini bisa bermanfaat bagi masyarakat dan bangunan yang ada di Sultra,”Tuturnya usai pelantikan
Ahmad Doli Kurnia Tandjung juga berharap dengan pengurusan yang baru ini bisa menambah kosolidaritas antar semua warga besar HMI dan KAHMI dan saya berpesan agar satu dua orang keluarga besar KAHMI harus menjadi bagian kebersamaan dari semua KAHMI dan HMI di Sultra.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id