Konawe Selatan, Portal.id – Bupati Konawe Selatan (Konsel) Surunuddin Dangga mengajak kepada generasi muda di Konsel tak ragu menjadi petani milenial.
Menurutnya, peran generasi muda dalam mengawal ketahanan pangan nasional sangat penting, apalagi potensi pertanian di Konsel sangat menjanjikan.
“Konsel sudah mampu mewujudkan swasembada pangan seperti beras, telur dan ayam serta sapi pedaging, bahkan sayur sayuran. Untuk semakin menguatkan pertanian Konsel, dibutuhkan sumber daya manusia (SDM) yang mampu menjawab tantangan zaman,” katanya, saat dikonfirmasi, Selasa (1/11).
Orang nomor satu di Konsel itu mengungkapkan, pekan lalu dirinya menyerahkan bantuan Alsintan dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia berupa tiga unit traktor kepada tiga kelompok tani milenial di Desa Cialam Jaya, Kecamatan Konda.
“Kami meneruskan amanah dari Kementerian Pertanian kepada para kelompok tani, utamanya petani milenial. Mendorong anak-anak muda di Konsel senang bertani,” ujarnya.
Bupati Konsel dua periode itu mengatakan, tidak ada lagi istilah yang bertani itu hanya orang- orang tua, tugas Pemkab kini mendorong anak-anak muda aktif menguatkan ketahanan pangan. Pemerintah menantang anak muda berkontribusi terhadap daerah.
“Konsel mendapat dana insentif daerah (DID) kurang lebih Rp 9 miliar yang akan kita belanjakan salah satunya untuk bidang
pertanian, seperti pupuk dan kebutuhan lain yang menunjang produktivitas. Tak hanya di sektor ini, kami juga perbanyak bantuan disektor lain seperti UMKM dan hal produktif lainnya,” ungkap mantan ketua DPRD Konsel itu.