Konawe Kepulauan

Gerak Tuntas, Munandar Sukses Bangun Dinas Perumahan Konkep

×

Gerak Tuntas, Munandar Sukses Bangun Dinas Perumahan Konkep

Sebarkan artikel ini
Kadis Perumahan Konkep, Munandar Mucharam
Kadis Perumahan Konkep, Munandar Mucharam. Foto : Ist

Portal.id, KONKEP – Bupati Amrullah patut berbangga atas keputusannya yang tepat, menitipkan amanah jabatan Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) Sulawesi Tenggara (Sultra).

Pasalnya, Dinas yang saat ini di Pimpin Munandar Mucharam telah membawa dampak baik terhadap masyarakat Konkep.

Melalui berbagai inovasinya, seperti pembangunan rumah layak huni, perumahan subsidi, serta pengembangan infrastruktur dasar di kawasan pemukiman, angka kemiskinan yang disebabkan oleh masalah perumahan mengalami penurunan yang signifikan.

Mengapa tidak demikian, Program pembangunan perumahan yang terencana dengan baik memberikan akses kepada masyarakat pulau Wawonii yang berpenghasilan rendah untuk memiliki rumah layak huni, yang sebelumnya sulit dijangkau oleh banyak kepala keluarga di Konkep.

Kepemimpinan Munandar yang terarah kian berbuah manis hingga mampu menempatkan masyarakat Konkep jauh dari indikator kemiskinan ekstrem, di sektor perumahan.

Melalui berbagai inovasinya, seperti pembangunan rumah layak huni, perumahan subsidi, serta pengembangan infrastruktur dasar di kawasan permukiman, angka kemiskinan yang disebabkan oleh perumahan mengalami penurunan yang signifikan.

Padahal saja, sektor perumahan itu sendiri menjadi salah satu pilar utama dalam upaya mengatasi kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Perumahan yang layak adalah hak setiap warga Konkep sesuai dengan tujuan Bupati-Wakil Bupati dalam membangun Konkep dari berbagai sisi. Kami berkomitmen untuk memberikan akses berkualitas, sehingga masyarakat bisa lebih mandiri dan tidak terperangkap dalam kemiskinan,” ujar Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Konkep Munandar Mucharam, Senin (25/11/2024).

Keberhasilannya memimpin Dinas tersebut tak menutup mata pihak-pihak lain, terbaru menunjukkan penurunan signifikan dalam jumlah rumah tangga miskin di wilayah tersebut, yang sebelumnya tergolong dalam kategori “rumah tidak layak huni” (RLH).

Dikutip dari buku Badan Pusat Statistik Konawe Kepulauan dalam angka, merilis salah satu indikator kemiskinan menurun di jazirah teritorial Amrullah itu meliputi perumahan yang layak.

Dengan pencapaian ini, kepemimpinannya banyak mendapat apresiasi, kehadiran mantan sekdis PUPR itu memberikan solusi konkret bagi permasalahan sosial yang selama ini dihadapi oleh masyarakat Konkep.

“Masih banyak tantangan kita kedepannya, hal yang sangat mendasar bahwa Wawonii ini adalah daerah saya, semestinya saya mengabdi dengan ikhlas membangun menata kampung halaman saya sendiri sejatinya ini adalah bentuk pengabdian semata,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id