Kendari, Portal.id – Menjelang ujian kenaikan tingkat atau Gashuku Provinsi (Gasprov), atlet shorinji kempo dari berbagai Dojo (perguruan) di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) mengintensifkan latihan tehnik.
Ketua Panitia Pasprov La Ode Lawama, Senin, mengatakan kegiatan latihan tehnik ini hanya diikuti para kyu 1 atau yang akan mengikuti ujian tingkat ke I DAN.
“Kegiatan Gasprov ini akan dilaksakanan 16-17 April mendatang di Aula SMA Oikumene Kendaari,” kata Lawama.
Menurut Lawama, yang diujikan pada kenaikan tingkat nanti bukan hanya ujian praktek saja tetapi juga ujian teori.
“Ujian praktek biasanya menguji keterampilan fisik seorang kenshi (atlet kempo) dan ujian teori untuk menguji pemahaman dan logika dari teknik bela diri kempo serta memahami sejarah dan falsafah bela diri kempo serta pengembangan beladiri shorinji kempo,” katanya.
lawama juga menyebutkan, sejauh ini terdaftar 23 kenshi yang akan mengikuti ujian kenaikan tingkat tersebut yang berasal dari kabupaten kota yakni Konawe, Selaoa, Kolaka, Kota Kendari dan dari kabupaten lain.
“Sementara penguji dalam UKT ini berasal dari PB Perkemi sebanyak 2 orang,” pungkas Ketua Perkemi Kendari ini.