Nasional

Biro SDM Polda Sultra Sabet Juara 3 dalam Penilaian Indeks Profesionalitas SDM Polri Kategori Baik

×

Biro SDM Polda Sultra Sabet Juara 3 dalam Penilaian Indeks Profesionalitas SDM Polri Kategori Baik

Sebarkan artikel ini
Kepala Biro SDM Polda Sultra Kombes Pol Danang Beny Kuspriandono. S.I.K., M.H.
Kepala Biro SDM Polda Sultra Kombes Pol Danang Beny Kuspriandono. S.I.K., M.H., CPM (kanan) saat menerima penghargaan juara 3 dalam lomba penilaian indeks profesionalitas SDM Polri dengan kategori baik pada acara Rakernis SDM Polri tahun 2024 yang digelar di Jakarta, Minggu, 26 Mei 2024. Foto : Ist

KENDARI, Portal.id – Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) berhasil meraih juara 3 dalam lomba penilaian indeks profesionalitas SDM Polri dengan kategori baik.

Penghargaan bergengsi Kapolri ini diberikan oleh Asisten SDM Polri, Irjen Pol Prof Dr Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., kepada Kepala Biro SDM Polda Sultra, Kombes Pol Danang Beny Kuspriandono. S.I.K., M.H., CPM pada acara Rakernis SDM Polri tahun 2024 yang digelar di Jakarta pada Minggu, 26 Mei 2024.

Perwira Polri berpangkat tiga bunga melati emas itu mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diraih.

Menurutnya, capaian kinerja Biro SDM Polda Sultra tak terlepas dari sinergi dan kerja keras seluruh jajaran Polda Sultra serta dukungan masyarakat.

Atas penghargaan tersebut, Kombes Pol Danang Beny mengatakan bahwa Biro SDM Polda Sultra kedepannya akan lebih meningkatkan kinerja terhadap pembinaan personel Polri dan pelayanan kepada masyarakat.

“Tentunya kami akan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat terkait werving yang ingin menjadi agenda Polri dan assessment Polri bagi yang membutuhkan dengan prinsip SDM Presisi dan berkeunggulan,” ujar Kombes Pol Danang Beny saat dihubungi Portal, Senin 27 Mei 2024.

Ia menjelaskan nilai indeks profesionalitas SDM Polri adalah alat ukur yang digunakan oleh Polri untuk menilai dan meningkatkan kinerja serta profesionalitas personel di seluruh jajaran kepolisian. Indeks ini mencakup berbagai aspek, termasuk kompetensi, integritas, kualitas pelayanan, dan kinerja operasional.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa keberhasilan Biro SDM Polda Sultra meraih juara 3 dalam kategori baik ini mencerminkan komitmen dalam meningkatkan kualitas SDM di lingkungan kepolisian.

“Penghargaan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Polda Sultra tetapi juga menjadi motivasi bagi seluruh jajaran kepolisian untuk terus meningkatkan profesionalitas dan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” pungkas Kombes Pol Danang Beny.

Laporan Hardiyanto

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id