Kendari, Portal.id – Forum Komunikasi Alumni SMANSA Kendari angkatan tahun 90′ menggelar Outbound bela Negara di Batalyon 725 Woroagi Boro boro Konawe Selaran, Sabtu-Minggu (20-21 November 2921).
Ketua panitia Hartini Toding, mengatakan, peserta kegiatan itu diikuti oleh anggota Forum Komunikasi Alumni Smansa angkatan tahun 90′ kurang lebih 100 orang.
“Acara kali ini bertujuan memupuk solidaritas, kebersamaan, dsiplin, dan kepekaan sosial berbangsa bernegara dalam bertindak dan bersikap sehari hari,” kata Hartini.
Adapun tema outbound bela negara smansa 90′ yakni “Membangun patriotik dan kebangsaan dalam kebersamaan”.
Sejumlah agenda acara di laksanakan antara lain game ketangkasan dan materi displin serta cinta tanah air, juga pengenalan senjata dan kendaran tempur batalyon 725/WRG.
Di sela acara berlangsung, ketua FORKOM Smansa angkatan 90′ Dr Nasrul, MSi mengapresiasi acara tersebut, ini merupakan bagian dari agenda kerja tahunan Forkom 90′.
Nasrul yang juga akademisi di UHO menyampaikan sejumlah kegiatan bhakti sosial dan keagamaan telah di laksanakan.
“Kedepan ini akan menjadi agenda rutin nantinya untuk memperkuat kapasitas sosial dan kepekaan antar sesama alumni Forkom Smansa 90 yang tersebar di Sultra dan provinsi lainnya bahkan di luar negeri,” katanya.
Sementara itu, Dewan Alumni Forkom alumni angkatan 90′, Anton Timbang , sangat mendukung acara tersebut, dan berharap acara seperti ini menjadi basis kekuatan menghadapi berbagai masalah para alumni dalam mengjadapi tantangan globalisasi, pasar bebas.
“Mentalitas dan displin serta kebersamaan dalam kerangka kekeluargaan antar sesama alumni 90 Smansa Kendari menjadi bingkai perekat kita,” pungkas ketua Kadin Sultra ini.