KesehatanMetro Kendari

Ingin Kembangkan TPA, DLH Kota Palu Study Tiru ke Kota Kendari

×

Ingin Kembangkan TPA, DLH Kota Palu Study Tiru ke Kota Kendari

Sebarkan artikel ini
DLHK Kota Kendari saat menerima kunjungan kerja DLH Kota Palu

Kendari, portal.id- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu melakukan study tiru ke Kota Kendari untuk mempelajari pengelolaan Tempat Pembuangan Sampah (TPA), yang selama ini diterapkan oleh DLHK Kota Kendari.

Kunjungan DLH Kota Palu diterima oleh Sekretaris DLHK Kota Kendari John T Paimbonan dan Kepala Bidang Persampahan Adi Jaya Purnama dikantornya, Kamis (22/12).

Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu Ir. Firman menjelaskan, kedatangan mereka ke Kota Kendari untuk belajar mengelola TPA karena kondisi TPA Kota Palu mirip Kota Kendari.

“Kami ingin mengembangkan TPA Kota Palu seperti TPA Kota Kendari yang bisa dijadikan lokasi wisata seperti tempat bermain flying fox,” katanya.

Menurut Firman, TPA Kota Palu juga akan dikembangkan untuk objek wisata dan olahraga trail dan off road karena lokasinya sangat mendukung.

Selain itu, DLH Kota Palu akan belajar bagaimana memanfaatkan potensi gas metan yang ada di TPA. Sebab Kota Kendari merupakan salah satu daerah yang berhasil memanfaatkan gas metan untuk kebutuhan listrik.

Usai menerima kunjungan DLH Kota Palu di Kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Rombongan DLH Kota Palu diajak mengunjungi TPA Puuwatu, sekaligus berbagi pengalaman mengelola TPA.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id