Kendari, Portal.id – Mutasi jabatan kembali terjadi di tubuh Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Kepala Bidang (Kabid) Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) kini berganti.
Jabatan yang sebelumnya diemban oleh Kombes Pol Prianto Teguh Nugroho itu, kini berganti dan dilanjutkan oleh AKBP Moch Sholeh yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbag Renmin Dit Tipidter Bareskrim Polri.
Serah terima jabatan (Sertijab) sendiri dilaksanakan di Aula Dachara Polda Sultra, Selasa (7/3/2023) dan dipimpin langsung oleh Kapolda Sultra, Irjen Pol Teguh Pristiwanto.
Dalam siaran persnya yang diterima awak media, mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/498/II/KEP/2023 tanggal 26 Februari 2023.
“Selamat dan sukses kepada Kombes Prianto dalam menempuh pendidikan sespimti. Kepada AKBP Moch Sholeh agar segera menyesuaikan ritme kerja untuk memimpin personel Propam Polda Sultra, terutama dalam meningkatkan kedisiplinan personel Polri di Polda Sultra dan jajarannya,” ujar Kapolda Sultra.
Untuk diketahui, Kombes Pol Prianto Teguh Nugroho dimutasi sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Provos Divpropam Polri dalam rangka menempuh pendidikan Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi (Sespimti) tahun 2023.
Laporan: Ferito Julyadi