KonaweNewsPolitik & Pemerintahan

Jelang Pemilu 2024, Kesbangpol Konawe Ingatkan ASN Tidak Terlibat Politik Praktis

×

Jelang Pemilu 2024, Kesbangpol Konawe Ingatkan ASN Tidak Terlibat Politik Praktis

Sebarkan artikel ini

Konawe, Portal.id — Menjelang pesta demokrasi 2024 mendatang, para Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Konawe diharapkan bersikap bersikap netral dalam memilih.

Hal tersebut diutarakan oleh Plt Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Konawe, Tery Indria. Dirinya menghimbau agar para ASN lingkup Pemda Konawe tidak terlibat dalam politik praktis.

Imbauan itu bukan tanpa alasan, dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri telah menegaskan akan larangan seorang ASN terlibat dalam politik praktis.

“Aturannya sangat jelas dan tegas diatur dalam SKB 3 Menteri terkait larangan seorang ASN untuk terlibat langsung maupun tidak, dan sudah diberitahu oleh Kejari Konawe bahwa semua itu ada sanksinya,” ujar Tery, Selasa (30/5/2023).

Menurutnya, rentannya ASN terlibat dalam politik praktis disebabkan karena adanya sebagian ASN yang belum memahami apa-apa saja aturan dan larangan bagi mereka dalam menghadapi pemilu

“Sebagian dari mereka (ASN) belum memahami mana saja aturan dan pelanggaran yang tidak boleh dilakukan. Tetapi kami siap untuk melakukan monitoring dalam menjaga Kondusifitas daerah pada Tahapan Pemilu 2024.” tandasnya.

 

Laporan: Ferito Julyadi

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.