Konawe Selatan

Kolaborasi Bupati dan Sekda Konsel Efisiensi Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting di 25 Kecamatan

×

Kolaborasi Bupati dan Sekda Konsel Efisiensi Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting di 25 Kecamatan

Sebarkan artikel ini
Bupati Konsel H. Surunuddin Dangga
Bupati Konsel H. Surunuddin Dangga (kiri) bersama Sekda Konsel St Chadidjah (kanan) dan Kepala Dinkes Konsel dr Boni Lembang Pramana (tengah) saat aksi konvergensi percepatan penurunan stunting. Foto : Hardiyanto/Portal

KONAWE SELATAN, Portal.id – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) menunjukkan komitmen serius dalam menangani masalah stunting melalui aksi konvergensi percepatan penurunan stunting.

Bupati Konsel, H. Surunuddin Dangga, bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Hj. St. Chadidjah, memimpin upaya ini dengan turun langsung ke berbagai kecamatan.

Pada Jumat 26 Juli 2024, Bupati Surunuddin memfokuskan kegiatan tersebut di Kecamatan Palangga Selatan dan Kecamatan Tinanggea. Sementara itu, Sekda Chadidjah memimpin aksi di Kecamatan Lainea dan Desa Pamandati.

Aksi ini juga melibatkan beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemda Konsel, yang berperan penting dalam memastikan bahwa setiap program dan kebijakan yang diterapkan berjalan sesuai rencana dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat.

Kolaborasi ini bertujuan untuk memastikan bahwa program penurunan stunting dapat dilaksanakan dengan efisien dan efektif di 25 kecamatan di Konawe Selatan.

Bupati Surunuddin mengatakan bahwa penurunan stunting menjadi prioritas bagi pemerintah daerah sebagai wujud meningkatkan sumber daya manusia di Konawe Selatan.

“Stunting bukan hanya masalah kesehatan, tetapi juga berdampak pada masa depan anak-anak kita. Oleh karena itu, kita harus bekerja sama untuk memastikan anak-anak di Konsel tumbuh dengan sehat dan mendapatkan gizi yang cukup,” tegas Surunuddin.

Ia juga menyampaikan bahwa koordinasi yang baik antara berbagai pihak adalah kunci keberhasilan program ini.

“Kami akan terus melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap program penurunan stunting ini, serta memastikan bahwa setiap kecamatan mendapatkan dukungan yang diperlukan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Konsel, dr. Boni Lembang Pramana, yang juga terjun langsung dalam aksi tersebut, menyampaikan pentingnya pendekatan konvergensi dalam upaya penurunan stunting.

“Pendekatan konvergensi ini melibatkan berbagai sektor untuk bekerja bersama-sama dalam menurunkan angka stunting. Dengan kolaborasi yang baik antara pemerintah daerah, tenaga kesehatan, dan masyarakat, kita dapat mencapai target penurunan stunting secara signifikan,” jelas dr. Boni.

Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat dan diharapkan dapat memberikan hasil yang signifikan dalam menurunkan angka stunting di Konawe Selatan.

Laporan Hardiyanto

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id