Kendari, Portal.id – Seorang mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Fajrun, berhasil menyabet juara nasional pada ajang Pemilihan Mister Grand model Indonesia Tahun 2021.
Bagi sebagian kalangan, nama Fajrun mungkin kurang dikenali, tetapi di kalangan Madrasah, mahasiswa yang sedang mengenyam pendidikan semester V di IAIN Kendari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Prodi Perbankan Syariah, Fajrun bukanlah nama yang asing.
Betapa tidak, pria kelahiran 07 Januari 2002 yang memiliki nama lengkap Muhammad Fajrun Syawal Rahmad ini, memiliki sederet prestasi di sejumlah bidang. Terlebih, Fajrun baru saja menuai prestasi membanggakan untuk yang kesekian kalinya. Kali ini, Fajrun meraih juara 1 atau The Winner pada ajang pemilihan Mister Grand Model Indonesia 2021 yang digelar Bersams Sahabat Manajemen Indonesia dan Sahabat Prestasi Indonesia di Hotel Novotel Jakarta.
Kegiatan yang dilaksanakan mulai tanggal 22 s.d 24 Oktober 2021 ini menjadi bukti bahwa mahasiswa IAIN mampu menunjukkan kemampuan mereka di segala bidang pendidikan dan budaya, sebab mereka tidak hanya sebatas mengikuti kegiatan ini namun mampu memberikan yang terbaik.
Sebuah kegiatan yang dibuat demi memacu kreativitas anak dan remaja dalam berkreasi lewat kostum untuk memperkenalkan kain batik khas Sulawesi Tenggara agar budaya tersebut tetap menjadi warisan kebanggaan yang selalu eksis, apalagi di kalangan anak dan remaja.
Fajrun mahasiswa IAIN Kendari yang memilih jurusan perbankan Syariah ini, berhasil keluar sebagai juara setelah kurang lebih 3 hari masa karantina bisa menumbangkan kompetiter atau pesaingnya yang berasal dari berbagai Provinsi di Indonesia. Sebanyak kurang lebih 100 orang peserta turut ambil bagian dalam ajang ini, dengan memamerkan busana rancangan masing-masing. Alhasil, Fajrun yang menggunakan busana dengan konsep Internasial Ethnic berhasil menyita perhatian dewan juri dan undangan yang hadir.
Keberhasilan Fajrun menorehkan prestasi, merupakan bukti bahwa mahasiswa IAIN bisa menunjukkan kemampunnya di segala bidang pendidikan dan budaya, tidak hanya terpaku pada prestasi di bidang keagamaan saja. Fajrun membuktikan eksistensi IAIN sebagai institut yang bisa mencetak mahasiswa yang Hebat Bermartabat bukan hanya sekadar kata-kata.
Buah Jatuh Tak Jauh dari Pohonnya. Pepatah tersebut barangkali terselip dibalik keberhasilan yang diraih Fajrun yang juga merupakan alumni MAN 1 Kendari. Selain memiliki bakat entertain yang diturunkan ayahnya, Fajrun juga senantiasa mendapat dukungan penuh dari keluarga.
Perbanyak ibadah, giat berlatih dan tekun berusaha. Hal tersebutlah yang selalu menjadi pegangan Fajrun dalam menjalani aktivitasnya sehari-hari. Fajrun ingin menularkan kebiasaan tersebut pada teman-teman, sehingga akan bermunculan Fajrun-fajrun lain yang akan mengharumkan nama Sulawesi Tenggara Kendari.
Ketika dikonfirmasi melalu jaringan seluler dirinya menyampaikan rasa banga dan haru serta ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kesuksesannya
“Saya bangga menjadi juara 1, saya tidak menyangka mampu bersaing dengan model model profesional di seluruh provinsi di Indonesia. Untuk itu, saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kesuksesan saya. Tanpa kalian saya todak ada apa-apanya.” Ujarnya.
Dengan keberhasilanya menjadi The Winner Grand Model Indonesia tahun 2021, Fajrun berhak menyandang gelar Mister Grand Model Indonesia dan berhak mewakili Indonesia pada ajang Internasional di Philipina tahun 2022 mendatang.
Berikut sederet prestasi yang telah diraih Fajrun :
1. Juara 1 Tenun Icon Sultra tahun 2012
2. Juara 1 putra putri Britama tahun 2015
3. Juara 1 Anandonia Cilik Tahun 2013
4. Juara 1 Busana Pantai di Nambo tahun 2014
5. Juara 1 Top Model Matahari Tahun 2015
6. Juara 1 Pidato Bahasa Indonesia KSM antarmadrasah tahun 2016
7. Juara 1 Pidato Pemuda dalam Perkemahan Pramuka se Kota Kendari tahun 2016
8. Juara 3 Bintang Kalender 2017 di Jakarta tahun 2016
9. The Best Cathwalk Pemilihan Bintang Ambasador 2018 di Bangka Belitung.
10. Juara 3 Qasidah Kolaborasi di Padang
11. The best Pose 1 lomba “Pesona Batik Nusantara” di Kementerian Pariwisata RI di Jakarta.
12. Juara 1 putra putri Tenun Icon Sultra 2018
13. Runner up 1 Duta Pemuda Kota Baubau tahun 2019.
14. Juara 1 Fashion Show Putra antarmahasiswa pada Fakultas FEBI IAIN Kendari.
15. Juara 1 Fashion Show Putra pada Festival Seni Qasidah Berskala Besar II Tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara tahun 2019
16. Juara 2 Qasidah Kolaborasi di Jakarta tahun 2019.
17. Juara 1 Fashion Show Remaja Putra pada Festival Seni Qasidah Berskala Besar XXIV Tingkat Nasional Tahun 2019 di Jakarta.
18. Runner up I Wajah Pesona Indonesia Tingkat Nasional Tahun 2020
19. Juara 1 Pesona Batik Nusantara Tingkat Nasional Tahun 2021
20. The Winner (Juara 1) pada Pemilihan Mister Grand Model Indonesia tahun 2021 di Jakarta.(ADV)