#HeadlineEkonomi & BisnisMetro Kendari

Pemkot Kendari Bersama BI dan Himbara Sosialisasikan Program AMAN dan QRIS

×

Pemkot Kendari Bersama BI dan Himbara Sosialisasikan Program AMAN dan QRIS

Sebarkan artikel ini
Foto bersama usia melaksanakan kegiatan sosialisasi

Kendari, portal.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari bersama Bank Indonesia (BI) dan Bank Himbara melakukan sosialisasi impelementasi pasar sehat, inovatif, aman pakai (SIAP) Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) dan Program Iyamo Persayai Rentenir atau AMAN di Pasar Sentral Kendari, Kelurahan Dapu-Dapura, Kecamatan Kendari Barat, Kamis (15/12/2022).
Mewakili Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu, Asisten II Sekretariat daerah (Setda) Kota Kendari Susanti menyebut Kota Kendari mencatatkan pertumbuhan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar 9,6% hingga bulan Oktober 2022.
“Hampir seluruh pendapatan pajak maupun retribusi di Kota Kendari telah terbuka untuk masyarakat membayar secara non tunai baik melalui QRIS, ATM, mobile banking maupun kanal pembayaran non tunai lain,” katanya.
Hal ini mendorong pemerintah Kota Kendari untuk terus berakselerasi menjadi pemerintah daerah yang maju dengan elektrifikasiSuaa dan digitalisasi pemerintahan daerahnya.
Lanjutnya Asisten II, program yang tak kalah penting juga yaitu program AMAN bagi UMKM yaitu program yang memberikan fasilitas pinjaman modal usaha tanpa bunga bagi pelaku usaha mikro/kecil di Kota Kendari yang diharapkan dapat meningkatkan pemberdayaan UMKM di Kota Kendari.
“Fasilitas kredit seperti inilah yang dapat mendukung pemerintah daerah khususnya Kota Kendari untuk lebih meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Kendari dengan percepatan pengembangan sektor riil dan perluasan lapangan pekerjaan,” jelasnya.
Susanti menyebut, digitalisasi khususnya dalam peningkatan perekonomian sangat penting saat ini. Dirinya menekankan, bahwa digitalisasi dapat menurunkan biaya dan meningkatkan kualitas semua jenis kegiatan bagi pelaku UMKM.
Menurutnya, digitalisasi menjadi sebuah solusi dan dapat menembus semua bidang kehidupan ekonomi masyarakat. Digitalisasi juga dapat mengantar masyarakat memasuki era perubahan global dan mendorong daerah untuk mendukung sistem teknologi informasi modern yang dapat meningkatkan efisiensi dan mengubah proses-proses tradisional menjadi modern.
Untuk Itu, Bank indonesia telah meluncurkan layanan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) dalam melakukan transaksi keuangan sehingga produsen dan konsumen tidak perlu repot dalam memberikan uang kembalian dan transaksi langsung masuk ke rekening dan tercatat secara akurat.
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id