Konawe

Produksi Cabai di Konawe Capai 19 Ton/Hektare

×

Produksi Cabai di Konawe Capai 19 Ton/Hektare

Sebarkan artikel ini
Kadis TPHP Konawe, Gunawan Samad

Konawe, Sibrrnas.id – Dinas Tanaman Pangan, Hortikulrura dan Perkebunan Kabupaten Konawe menyebutkan bahwa produksi cabai di daerah itu saat ini mencapai 19 ton per hektare.

“Produksi itu tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan lokal Konawe, tetapi juga untuk mensuplai Kabupaten lain atau daerah tetangga,” kata Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Konawe, Gunawan Samad, Selasa (26/7/22).

Ia mengaku, permintaan komoditas cabe dari daerah luar Konawe semakin tinggi sehingga ini menjadi peluang bagi petani untuk terus meningkatkan produksinya.

“Proses distribusi pemasaran cabai dari Konawe ke daerah lainnya tidak mengalami kendala yang berarti,” katanya.

Disebutkan, sasaran jakur distribusi tersebar produksi cabai di pasar-pasar tradisional yang ada di Kendari, Kolaka dan Konawe Selatan.

“Harga yang bersaing membuat cabe juga tidak mengalami kendala dalam pemasarannya,” ujarnya.

Gunawan juga mendorong para warga atau petani agar mulai melakukan budidaya terhadap tanaman cabe di pekarangan rumah masing-masing.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id