Politik & PemerintahanSulawesi Tenggara

Selesaikan 16 Item Pemeriksaan Kesehatan, Paslon Darwin-Ali Basa Persiapkan Diri untuk Psikotes

×

Selesaikan 16 Item Pemeriksaan Kesehatan, Paslon Darwin-Ali Basa Persiapkan Diri untuk Psikotes

Sebarkan artikel ini
Paslon Bupati dan Wakil Bupati Muna Barat, La Ode Darwin-Ali Bas
Paslon Bupati dan Wakil Bupati Muna Barat, La Ode Darwin-Ali Basa. Foto : Portal.id

Kendari, Portal.id — Calon Kepala Daerah (Cakada) tunggal Kabupaten Muna Barat (Mubar), La Ode Darwin-Ali Basa menyelesaikan pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu persyaratan menjadi kontestan Pilkada 2024, Sabtu (31/8/2024).

Pemeriksaan kesehatan yang Darwin dan Ali Basa jalani dimulai sejak pagi hari, dan berakhir sekira pukul 20.44 WITA.

Dalam konferensi persnya Darwin mengungkapkan, tes kesehatan yang dirinya dan Ali Basa jalani sebanyak 16 item, menyisakan psikotes yang akan dilaksanakan pada Minggu (1/9) besok.

“Ada 17 item, tapi satu nanti besok yang akan dilaksanakan besok yaitu psikotes,” ungkap Darwin.

Menghadapi psikotes yang dimulai pukul 08.30 WITA besok, Darwin menegaskan akan mempersiapkan diri agar hasil tes terkahir memberikan hasil yang baik.

“Untuk psikotes pasti kami akan belajar, karena ini sesuatu hal yang memang harus dilakukan supaya hasilnya tidak memalukan,” tegasnya.

Laporan Ferito Julyadi

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id