Politik & Pemerintahan

Uji Coba Aplikasi e-Proksi Dilakukan Inspektorat dan Diskominfo Kendari

×

Uji Coba Aplikasi e-Proksi Dilakukan Inspektorat dan Diskominfo Kendari

Sebarkan artikel ini
Inspektorat Kendari dan Diskominfo Kota Kendari saat melakukan uji coba aplikasi e-proksi. Foto: Diskominfo Kota Kendari.

Portal.id Kendari – Inspektorat dan Dinas Komunikasi dan informatika (Diskominfo) Kota Kendari menggelar uji coba aplikasi e-Proksi (Elektronik Program Pencegahan Korupsi) di Aula Integritas Inspektorat Kendari pada Kamis (26/08/2021).

Aplikasi e-Proksi ini dibangun sebagai kelengkapan persyaratan mengikuti kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Administrator yang diikuti oleh tiga pejabat Inspektorat Kota Kendari yakni, Sekretaris, Irban Investigasi, dan Kasubag Kepegawaian dan Umum.

Salah satu layanan e-Proksi, yaitu pegawai ASN yang hendak melakukan pengurusan Surat Keterangan Bebas Temuan (SKBT) harus mengajukan melalui aplikasi e-Proksi pada layanan e-SKBT. Di mana layanan e-SKBT dapat mempermudah pegawai Kota Kendari yang akan membuat Surat Keterangan Bebas Temuan, Kenaikan Pangkat, Pindah Wilayah Kerja, Pensiun Hidup dan Pensiun Meninggal.

Selain itu, terdapat beberapa layanan dalam aplikasi e-Proksi di antaranya daftar.php Tamu, Aduan Publik, APIP WBS, Klik Kowas, e-TLHP, Informasi, e-Survey, Unduhan, dan Statistik.

Inspektur Kota Kendari, Syarifuddin berharap, aplikasi e-Proksi tidak hanya menjadi kelengkapan persyaratan dalam Pelatihan Kepemimpinan saja, namun dapat digunakan dalam jangka waktu panjang.

“Melalui aplikasi ini bisa meningkatkan kualitas layanan Inspektorat, tidak hanya kepada ASN Lingkup Pemerintah Kota Kendari tetapi juga kepada masyarakat,“ ujar Syarifuddin.

Untuk dapat menggunakan layanan pada aplikasi e-Proksi, masyarakat bisa megakses melalui playstore dengan nama E-Proksi Kendari.

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.