Sulawesi Tenggara

Warga Perumahan Mutiara Siap ‘Nge-Gas’ di Pilwali Kendari

×

Warga Perumahan Mutiara Siap ‘Nge-Gas’ di Pilwali Kendari

Sebarkan artikel ini
Calon Wali Kota Kendari, Giona Nur Alam
Calon Wali Kota Kendari, Giona Nur Alam. Foto : Ist

Kendari, Portal.id – Ratusan warga di Perumahan Mutiara, Kelurahan Rahandouna, Kecamatan Poasia Kota Kendari siap ‘Nge Gas’ saat Pemilihan Walikota Kendari, November 2024 mendatang.

‘Nge-Gas’ sendiri merupakan akronim kreasi warga yang berati Ngedukung Giona – Subhan. Simbolitas dukungan ini disampaikan warga saat berdialog dengan pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Kendari, Setya Giona Nur Alam dan Subhan.

Calon Walikota Kendari Setya Giona Nur Alam hadir di kawasan perumahan tersebut pada Sabtu 7 September 2024 sekitar Pukul 10.30 Wita, untuk bersilaturahmi dan menjaring aspirasi warga.

Dalam penyampaian, Giona yang merupakan putri politisi senior Sultra, Nur Alam ini menegaskan dirinya berkomitmen membangun Kota Kendari sebagaimana yang diharapkan masyarakat.

“Insyaallah Jika saya terpilih, maka apa yang menjadi keresahan masyarakat segera kita tangani bersama wakil saya Pak Subhan,” tegas Giona.

Untuk itu dirinya mengajak masyarakat di Perumahan Mutiara untuk memenangkan pasangan Giona – Subhan agar seluruh aspirasi masyarakat tersebut bisa terwujud.

“Untuk itu, kami memohon dukungan masyarakat untuk memilih pasangan Giona – Subhan saat Pilwali Kendari,” ungkap Giona yang langsung disambut tepuk tangan warga.

Ditemui disela dialog bersama Giona, warga Perumahan Mutiara, Burhan mengungkapkan, warga di wilayah tempat tinggalnya ini mengusulkan perbaikan jalan lorong.

“Jalan lorong kita ini memang belum terlalu rusak, tapi kalo tidak diaspal ini lama-lama rusak kena hujan. Disini dulu juga suka banjir. Sekarang tidak karena musim kemarau, tapi itu perlu juga dicarikan solusinya ini,” ungkap Burhan.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id