KENDARI, Portal.id – Demensia istilah yang digunakan untuk menggambarkan sekelompok gejala yang terkait dengan penurunan kognitif pada seseorang secara negatif.
Kondisi ini merupakan gangguan neurologis yang progresif dan mempengaruhi berbagai fungsi otak, termasuk ingatan, pemikiran, orientasi, perhitungan dll.
Salah satu penyakit dalam kelompok demensia adalah kepikunan atau pikun yakni kondisi seseorang yang mengalami kesulitan dalam mengingat informasi atau mengalami penurunan ingatan.
Namun, penting untuk dicatat kepikunan bukan dampak yang berkaitan dengan proses penuaan atau usia seseorang, sebab dapat juga disebabkan oleh faktor-faktor non-medikal.
Salah satu faktor non-medikal yang umum terjadi sebagai penyebab kepikunan, bahkan pada seseorang berusia muda terjadi karena pola makan buruk dan konsumsi makanan tidak bergizi.
Mengonsumsi makanan ringan dan cemilan yang tidak sehat secara berlebihan dan dalam jangka panjang, dapat berdampak negatif pada kesehatan otak dan meningkatkan risiko kepikunan.
dr. Andrew Lienata dari Good Doctor menyebut, demensia bisa dicegah dengan menghindari makanan yang bikin pikun. Bukan jenis makanan tertentu yang bikin pikun, melainkan kandungan di dalamnya.
Beberapa jenis kandungan yang perlu dihindari untuk mencegah pikun di antaranya makanan yang terlalu banyak gula, makanan berminyak dan makanan yang terlalu asin.
Beberapa jenis makanan tertentu dapat memperburuk kondisi ini. Dirangkum dari berbagai sumber lima jenis makanan ini bikin mudah lupa dan ganggu konsentrasi belajar dan berpotensi menimbulkan demensia.
1. Camilan dan Makanan Tinggi Gula
Mayoritas orang pasti suka sama camilan yang manis-manis. Akan tetapi, terlalu banyak gula dalam makanan dapat menyebabkan kadar gula darah dalam tubuh naik dengan cepat, kemudian diikuti oleh penurunan yang juga tajam.
Hal ini dapat mengakibatkan gangguan konsentrasi dan membuat kamu kehilangan fokus. Sebagai gantinya, pilih camilan yang lebih sehat, seperti buah-buahan segar atau kacang-kacangan yang kaya akan serat dan nutrisi.
2. Gorengan Dan Makanan Tinggi Lemak Jenuh
Gorengan seperti bakwan, kentang goreng, dan makanan sejenis lainnya termasuk dalam makanan yang memiliki kandungan lemak jenuh tinggi. Lemak ini dapat menyebabkan aliran darah ke otak menjadi terganggu.
Akibatnya, otak kurang oksigen dan berdampak kurang optimal dalam memproses informasi.
3. Makanan Cepat Saji
Makanan cepat saji sering dijadikan sebagai alternatif pilihan karena dianggap praktis. Tapi, tahukah kamu kalau makanan ini mengandung banyak bahan tambahan yang bisa bikin otak jadi susah fokus.
Bahan pengawet dan pewarna yang sering ada di makanan cepat saji ternyata bisa bikin kemampuan otak melambat. Kurangi asupan makanan cepat saji dan lebih memilih makanan segar dan alami.
4. Minuman Beralkohol
Alkohol dapat mengganggu fungsi neurotransmitter dalam otak yang dapat menyebabkan gangguan kognitif, seperti kebingungan, hilang ingatan, dan bisa bikin jadi susah fokus.
5. Makanan Tinggi Garam
Makanan yang tinggi garam, seperti keripik dan camilan asin lainnya bisa bikin tubuh dehidrasi. Nah, dehidrasi ini bisa bikin kamu jadi cepat lupa dan susah fokus. Jadi, hati-hati ya kalau doyan camilan asin terlalu banyak.
Pilihlah makanan yang sehat dan bergizi agar otak tetap fokus dan ingatan tetap tajam. Semangat jaga pola makanmu dengan baik.