Metro KendariPeristiwaPolitik & Pemerintahan

Wujudkan Situasi Aman, Pemkot dan Polresta Kendari Aktifkan Pos Satkamling

×

Wujudkan Situasi Aman, Pemkot dan Polresta Kendari Aktifkan Pos Satkamling

Sebarkan artikel ini

Kendari, portal.id – Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Kendari RIdwansyah Taridala, bersama sejumlah camat dan lurah menghadiri apel Ketua Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling) tahun 2023 di Lapangan Upacara Mapolresta Kendari, Rabu (21/6) kemarin.

Dalam amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Wibowo yang dibacakan oleh Kapolresta Kendari Kombespol Muh Eka Faturrahman menyampaikan bahwa, kegiatan ini sebagai upaya bagi Polri untuk mengembangkan dan meningkatkan peran aktif masyarakat dan Satkamling di wilayah.

Apel tersebut merupakan upaya Polri untuk mempercepat revitalisasi Pos Satkamling.

“Kegiatan ini sebagai upaya Polri untuk mengembangkan dan meningkatkan peran aktif kepada masyarakat dan Satkamling. Semoga kegiatan ini bisa melancarkan pelaksanaan kegiatan di lingkungan masyarakat di seluruh Indonesia,” ungkap Eka dalam siaran pers yang diterima media ini, Kamis (22/6).

Sebelumnya hal senada juga disampaikan oleh Plh Wali Kota Kendari RIdwansyah Taridala, saat bersama dengan Polda Sultra pada kegiatan Jumat Curhat yang berlangsung di Kelurahan Mokoau, beberapa waktu lalu.

Guna meminimalisir tindak kejahatan Pemerintah Kota Kendari bersama Polresta Kendari bersama-sama telah mengaktifkan kembali Poskamling tiap kelurahan dengan melibatkan warga untuk menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id