Metro KendariPendidikan & BudayaSerba-serbi

3 Siswa MAN IC Kota Kendari Torehkan Prestasi Ajang Kompetisi Robotik Internasional 2023

×

3 Siswa MAN IC Kota Kendari Torehkan Prestasi Ajang Kompetisi Robotik Internasional 2023

Sebarkan artikel ini

Kendari, Portal.id – Tiga Siswi MAN Insan Cendekia Kota Kendari kembali menorehkan prestasi di Ajang Kompetisi Robotik Internasional tahun 2023.

Tiga siswi MAN Insan Cendekia Kota Kendari berhasil meraih 2 (Dua) medali melalui ajang 12th World Robotic For Peace 2023 yang diselenggarakan oleh International Robotic Training & Competition (IRTC) pada 22 – 27 Oktober 2023 di Science Center Singapore dan tiga negara yakni Singapura, Malaysia, dan Thailand.

Ketiga siswi yang berhasil membanggakan Sultra khususnya dan bahkan membanggakan Indonesia di ajang 12th World Robotic For Peace 2023 tersebut adalah Afiqah Nazifatul Latif dan Alya Febriana Cipta (XII MIPA 2) serta Wa Ode Rahyani Azizah Azka Har (XII MIPA 1). 

Ketiganya berhasil mempersembahkan Medali Emas (1st Best Strategy Line Follower Close Category Senior High School) dan Medali Perak (1st Runner Up Best Point Line Follower Close Category Senior High School).

Kegiatan 12th World Robotic For Peace 2023 yang diselenggarakan oleh International Robotic Training & Competition (IRTC) mengikutsertakan sebanyak 248 peserta yang berasal dari 5 (Lima) Negara yakni Indonesia, Malaysia, Singapore, Thailand, dan Pakistan.

Alya Febriana Cipta, anak ke- 1 dari 4 bersaudara yang terlahir dari pasangan Hendra Cipta (Wiraswasta) dan Darniati (IRT) yang beralamat di Kelurahan Sea, Kecamatan Latambaga Kabupaten Kolaka, Provinsi Sulawesi Tenggara mengungkapkan bahwa melalui kompetisi ini saya temukan sebuah pengalaman terbaik yaitu mengenal peserta lain dengan berbagai potensinya dan kujadikan sebagai inspirasi agar dapat menjadi lebih baik. 

“Saya juga sadar bahwa tekanan dan cibiran itu sangat berguna untuk meningkatkan motivasi dan semangat saya. Karena selama proses yang penuh lika liku ini, semuanya bisa kami lewati dan hadapi berkat bantuan dan bimbingan Pak Aan begitu sapaan dari Muh. Fachril Andara, pembina kegiatan Eksktrakurikuler Robotik MAN IC Kota Kendari yang juga sebagai Tenaga Kependidikan MAN IC Kota Kendari dan dukungan dari orang tua, teman-teman, serta dukungan dari madrasah kepada kami,” ungkapnya dalam siaran pers yang diterima media ini, Minggu (29/10).

Peserta lainnya, Afiqah Nazifatul Latif, anak ke- 1 dari 3 bersaudara dari pasangan Laode Alfiqih Taufiq Latief (Wirausaha) dan Kurniawati (IRT) yang beralamat di Anduonohu, Poasia, Kendari, Sulawesi Tenggara mengungkapkan bahwa dengan mengikuti kegiatan ini meruapakan suatuyang sangat menyenangkan. Setelah segala macam halangan, rintangan, dan cemoohan yang kami dapatkan, kami akhirnya berhasil mendapatkan prestasi. Terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam usaha kami mengikuti kompetisi ini.

Sementara, Wa Ode Rahyani Azizah Azka Har, yang terlahir sebagai anak tunggal, putri dari Isharyanto (Pegawai BUMN) dan Wa Ode Hartaty Sukarsih (Kabag Humas) beralamat di Kota Raha Kabupaten Muna juga mengungkapkan bahwa dengan mengikuti kegiatan kompetisi ini, bagi saya menjadi pengalaman yang luar biasa, seru dan menyenangkan. Intinya, melalui kegiatan ini saya katakan bahwa try the best and be the best.

Kepala MAN Insan Cendekia Kota Kendari, H. Muhammad Naim menyampaikan bahwa sebagai Madrasah Akademik dan Riset memang selayaknya harus menguasai informasi-teknologi, dan menjadi lokomotif madrasah dalam mengimplementasikan transformasi digital yang salah satunya melalui penguasaan, pemprograman, dan robotika.

“Insya Allah capaian prestasi siswa-siswi MAN IC Kota Kendari dalam ajang Robotika Internasional ini menjadi bagian dari cakrawala prestasi siswa madrasah dalam pendidikan nasional kita,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id