Hukum & KriminalMetro KendariNews

Sejumlah Kendaraan Berknalpot Brong Kembali Diamankan Satlantas Polres Kendari

×

Sejumlah Kendaraan Berknalpot Brong Kembali Diamankan Satlantas Polres Kendari

Sebarkan artikel ini
Sejumlah sepeda motor berknalpot brong dan tidak berpelat diamankan oleh Satlantas Polres Kendari. Foto: Istimewa.

Kendari, Portal.id — Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Kendari kembali mengamankan sejumlah kendaraan berknalpot brong, Sabtu (1/4/2023). 

Setidaknya ada delapan unit kendaraan yang diamankan. Diantaranya empat sepeda motor, dan empat mobil. Beberapa diantaranya tidak menggunakan pelat nomor.

Kasat Lantas Polresta Kendari, AKP Muchsin menuturkan penyitaan terhadap delapan kendaraan tersebut merupakan hasil dari razia penertiban kendaraan yang pihak lakukan di dua lokasi, yakni Jalan Ir H Alala (Kendari Beach) dan Area Jembatan Bahteramas sekira pukul 05.30 WITA.

“Di Kendari Beach ada tiga unit sepeda motor yang kami amankan. Kemudian untuk empat unit mobil berknalpot brong di area Jembatan Bahteramas, dan ada juga satu unit motor,” tutur Muchsin dalam keterangan resminya yang diterima awak media.

Sejumlah mobil berknalpot brong yang diamankan Satlantas Polresta Kendari di Jembatan Bahteramas.

Delapan unit kendaraan tersebut selanjutnya diangkut, dan dibawa ke Mako Polresta Kendari untuk dilakukan penindakan serta proses hukum lebih lanjut.

“Operasi penertiban kendaraan ini dilakukan, bertujuan untuk meminimalisir terjadinya laka lantas,” tutupnya.

Berikut daftar kendaraan yang Satlantas Polresta Kendari amankan dalam razia penertiban kendaraan di Kendari Beach dan Jembatan Bahtermas:

  1. Honda CRF warna hitam tanpa pelat.
  2. Yamaha Fino warna hitam tanpa pelat.
  3. Yamaha Jupiter warna hitam bernomor polisi (nopol) DT 6843 JE berknalpot brong.
  4. Honda CRF warna putih merah tanpa pelat.
  5. Toyota Calya warna coklat DT 1590 GF knalpot bogar.
  6. Toyota Yaris warna biru nopol DT 1274 HE knalpot bogar.
  7. Honda City RS warna hijau nopol DT 1873 OE knalpot bogar.
  8. Daihatsu Ayla warna merah nopol  DT 1 TIN yang diketahui palsu.

 

Laporan: Ferito Julyadi

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id