KENDARI, Portal.id – Pasangan calon Walikota Kendari, Siska Karina Imran dan Sudirman, menjadi sorotan dalam pemilihan kali ini. Siska, yang merupakan menantu dari mantan Walikota Kendari dua periode, Ir. Asrun, memiliki latar belakang politik yang kuat. Ir. Asrun tidak hanya sukses memimpin Kendari selama dua periode, tetapi juga berhasil membawa putranya, Adriatma Dwi Putra (ADP), yang merupakan suami Siska, terpilih menjadi Walikota Kendari.
Rekam jejak politik Ir. Asrun menunjukkan tingkat kemenangan yang sempurna, dengan winrate 100% yang belum pernah terkalahkan. Ini menambah beban moral sekaligus menjadi modal politik besar bagi Siska. Kemenangan beruntun Ir. Asrun memberikan keyakinan bahwa pengaruh dan jaringan politiknya dapat berkontribusi signifikan dalam mendukung pencalonan Siska.
Di sisi lain, Sudirman yang telah dua kali terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara Dapil Kota Kendari ini juga memiliki kekuatan politik yang tidak bisa diremehkan. Pengalaman dan dukungan konstituen yang kuat menjadikannya pasangan yang solid bagi Siska.
Potensi kemenangan pasangan Siska Karina Imran dan Sudirman harus diwaspadai oleh para lawan mereka. Kombinasi pengalaman politik, jaringan yang luas, dan rekam jejak keberhasilan keluarga Asrun memberikan keunggulan kompetitif yang nyata. Para pesaing harus berstrategi dengan cermat untuk mengatasi pengaruh dan popularitas pasangan ini, yang tampaknya sudah sangat siap untuk melanjutkan dominasi politik keluarga Asrun di Kendari.