Politik & PemerintahanSulawesi Tenggara

Nur Alam Lepas Istri dan Dua Anaknya Daftar ke KPU

×

Nur Alam Lepas Istri dan Dua Anaknya Daftar ke KPU

Sebarkan artikel ini
Prosesi sungkem Radhan Algindo dan Sitya Giona kepada Nur Alam
Prosesi sungkem Radhan Algindo dan Sitya Giona kepada Nur Alam. Foto : Ist

KENDARI, Portal.id — Langkah Sitya Giona dan Radhan Algindo semakin yakin maju sebagai kontestasi Pilkada Sulawesi Tenggara (Sultra). Restu serta dukungan penuh diberikan oleh sang ayah, Nur Alam.

Mantan Gubernur Sultra itu melepas kedua anaknya untuk mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kamis (29/8/2024).

Tidak hanya Radan dan Giona, Nur Alam juga melepas sang istri, Tina Nur Alam mendaftarkan diri ke KPU, untuk menjadi kontestan Pilgub Sultra.

Untuk diketahui, Sitya Giona akan mendaftar sebagai calon Wali Kota Kendari bersama wakilnya Subhan di KPU Kota Kendari.

Sedangkan Radhan Nur Alam akan mendaftar sebagai calon Bupati Konsel bersama wakilnya Rasyid.

Pelepasan tersebut diwarnai momen haru ketika Giona dan Radhan sungkeman kepada orang tuanya. Kedua calon kepala daerah Kota Kendari dan Konsel ini meneteskan air mata sembari mencium kaki orang tua mereka.

Terlihat Radhan didampingi sang istri, sedangkan Giona didampingi wakilnya Subhan.

Nur Alam mengatakan pelepasan ini untuk mengantarkan kedua anaknya untuk melaksanakan administrasi pendaftaran di KPU Kota Kendari dan Konsel sebagai awal dari proses tahapan pemilihan kepala daerah 2024.

“Dengan demikian saya juga mengantarkan Ibu Tina untuk mendaftar sebagai Cagub di KPU Sultra. Ketiganya saya lepaskan dalam rangka pertandingan Pilkada,” ujar Nur Alam.

Nur Alam berharap kontestasi politik ini sebagai ajang persahabatan antara kader-kader di Kota Kendari, Konsel dan Provinsi Sultra pada umumnya.

“Semoga Allah Subhanahu Wata’alla meridhoi segala impian kita semua dan niat baik kita karena pengabdian menunggu kita semua,” tandasnya.

Laporan Ferito Julyadi

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id