Kendari, Portal.id – Badan Kependudukan dan Keluarga Bencana Basional (BKKBN) Sulawesi Tenggara (Sultra), menggelar evaluasi pengawasan Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana) bertempat di Aula Litbang BKKBN Sultra, Selasa.
Kegiatan yang dibuka oleh Kepala BKKBN Sultra, Asmar, tersebut ini dihadiri oleh para Kepala OPD KB Kabupaten/Kota, Sekretaris, Para Koordinator dan Sub Koordinator Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Tenggara.
“Pada dasarnya kinerja kita selama ini dalam pencapaian Progam bangga kencana sudah berjalan dengan baik tanpa adanya kesalahan administrasi yang berarti,” kata Asmar.
Meskipun demkian, Asmar berharap agar kedepan bisa lebih hati-hati dalam bekerja terutama yang berkaitan dengan administrasi sehingga tidak ada temuan pelanggaran administrasi.
“Untuk itu, marikah kita bekerja sesuai dengan aturan yang ada. Dalam setiap kegiatan ke depan, harus ada SOP agar kita bisa memininalisir resiko akibat terjadinya kesalahan administrasi,” katanya.
Sementara itu, Ketua Panitia, Jamaluddin, melaporkan bahwa berdasarkan hasil evaluasi inspektorat utama BKKBN tentang akuntabiklitas penyelenggaraan program bangga kencana, bahwa BKKBN Sultra dalam penilaian yakni:
– Nilai SAKIP tahun 2019 sebesar 72,62 naik menjadi 73,15 nilai BB ditahun 2020.
– Nilai SPIP tahun 2019 sebesar 3,2 naik menjadi 3,47 tahun 2020.
– Nilai ZI WBK tahun 2019 sebesar 73,20 naik menjadi 86,69 dan ditahun 2021 telah dilakukan evaluasi dari tim evaluator Menpan RB.