News

Hardhy Muslim Calon Kuat Bupati Buton Utara Versi Index Politica

×

Hardhy Muslim Calon Kuat Bupati Buton Utara Versi Index Politica

Sebarkan artikel ini
Foto. Ist

Portal.id – Index Politica merilis hasil survey yang dilakukan pada tanggal 7-13 Juni 2024. Suvey itu menempatkan 5 kandidat kuat untuk menduduki kursi Bupati Buton Utara. Yakni Abu Hasan, Abdul Salam Sahadia, M Hardhy Muslim, Ahali, dan Arifuddin Mathara.

Direktur Eksekutif Index Politica Indonesia, Hasrul Harahab, Rabu (19/5/2024) siang mengatakan, kelima kandidat tersebut memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing.

“Hasil survey yang kami lakukan pada tanggal 7-13 Juni lalu menunjukkan ada 5 kandidat yang dapat bersaing dalam Pilkada Buton Utara. Kelima kandidat punya kelebihan dan kekurangan masing-masing namun kami punya penilaian sendiri terhadap M. Hardhy Muslim,” kata Hasrul.

Dari segi popularitas, secara berurutan kelima kandidat tersebut menduduki peringkat tertinggi. Yakni Abu Hasan, Abdul Salam, M. Hardhy Muslim, Ahali dan Arifuddin Mathara.

Sementara dari segi elektabilitas, muncul nama Abu Hasan, M. Hardhy Muslim, M. Rukman Basri Z, Fahrul Muhammad, dan Arifuddin Mathara bertengger di lima besar.

Dari kandidat calon bupati itu, ada 3 kandidat kuat yang selalu muncul dalam 2 kategori di atas, yaitu Abu Hasan, M Hardhy Muslim, dan Arifuddin Mathara.

Merujuk hasil survei Index Politica Indonesia, menunjukkan popularitas M. Hardhy Muslim terus meningkat dengan menduduki peringkat ke-3 dan elektabilitasnya peringkat ke-2. Hal itu membuatnya menjadi kandidat kuat untuk memimpin Kabupaten Buton Utara pada Pilkada yang akan dilaksanakan pada bulan Oktober 2024 mendatang seiring kampanye yang intensif dan partisipatif.

“M. Hardhy Muslim punya potensi yang kuat untuk memimpin Buton Utara karena selain menjabat sebagai Sekretaris Daerah, beliau diketahui mempunyai hubungan yang sangat dekat dengan ulama dan masyarakat,” ungkap Hasrul.

Ia juga mendapatkan dukungan dari berbagai tokoh masyarakat, organisasi, dan partai politik yang menyatakan siap mendukung pencalonannya.

Hardhy Muslim dikenal dengan komitmennya terhadap pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat. Ia berhasil menarik perhatian warga dengan berbagai program nyata yang telah ia jalankan. Visi dan misinya yang berfokus pada peningkatan kualitas hidup, pendidikan, serta infrastruktur dinilai sangat relevan dengan kebutuhan Buton Utara saat ini.

Masyarakat Buton Utara berharap kehadiran M. Hardhy Muslim sebagai Bupati kelak, dapat membawa perubahan signifikan dan mewujudkan janji-janji kampanye yang akan disampaikan.

Dengan antusiasme yang terus berkembang, M. Hardhy Muslim semakin dekat dengan kursi Bupati, menjadi simbol harapan baru bagi Buton Utara. (Rls)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id