Metro KendariNewsPendidikan & Budaya

Beasiswa Bank Indonesia Sultra 2023 Bagi Universitas Halu Oleo Resmi Dibuka, Berikut Jadwal dan Ketentuannya

×

Beasiswa Bank Indonesia Sultra 2023 Bagi Universitas Halu Oleo Resmi Dibuka, Berikut Jadwal dan Ketentuannya

Sebarkan artikel ini

Kendari.portal.id – Bank Indonesia (BI) perwakilan Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali membuka pendaftaran beasiswa tahun 2023 bagi mahasiswa Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari.

Bagi mahasiswa UHO Kendari yang tertarik dengan beasiswa ini dapat mendaftar dan menyerahkan dokumen hingga 5 Mei 2023, dengan menghubungi pihak kemahasiswaan rektorat UHO Kendari di Kampus Hijau Bumi Tridharma, Andonohu, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Dirangkum dari akun resmi Instagram Bank_Indonesia_Sultra, berikut portal.id hadirkan sejumlah tahapan dan ketentuannya:

Alur Tahapan Beasiswa Bank Indonesia Sultra 2023

  1. Pengumpulan berkas
  2. Seleksi tahap I (Berkas administrasi)
  3. Seleksi tahap II (Wawancara)
  4. Pengumuman hasil akhir

Persyaratan Beasiswa Bank Indonesia Sultra 2023

  1. Mahasiswa adalah mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri Program Strata 1 (S1) Reguler
  2. Sekurang-kurangnya telah menyelesaikan 40(empat puluh) satuan kredit semester (SKS) atau 3 (tiga) semester;
  3. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 skala 4;
  4. Usia 23 tahun atau belum berusia 24 tahun pada saat menerima beasiswa;
  5. Tidak sedang menerima beasiswa dan atau berada dalam status ikatan dinas dari lembaga instansi lain;
  6. Mempunyai pengalaman menjalankan aktivitas sosial yang memiliki dampak kemanfaatan bagi masyarakat;
  7. Bersedia untuk berperan aktif dalam mengelola dan mengembangkan komunitas mahasiswa penerima beasiswa Bank Indonesia “GenBI” (Generasi Baru Indonesia) serta berpartisipasi dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia;
  8. Masih memiliki masa aktif studi (perkuliahan kelas) minimal 1 tahun (tidak sedang menjalani tugas akhir (skripsi / semester akhir);
  9. Berasal dari keluarga dengan latar belakang ekonomi kurang mampu (keluarga pra sejahtera).

Program studi yang direkomendasikan pada Beasiswa Bank Indonesia Sultra 2023 sebagai berikut:

  1. Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan
  2. Manajemen / Pendidikan Ekonomi Manajemen
  3. Akuntansi / Pendidikan Akuntansi
  4. Perbankan / Keuangan Syariah
  5. Ekonomi Islam / Ekonomi Syariah
  6. Matematika / Pendidikan Matematika
  7. Statistika
  8. Pertanian / Peternakan / Agribisnis /Hortikultura
  9. Sosial Ekonomi Pertanian / Sosial Ekonomi Perikanan
  10. lmu Hukum / Hukum Ekonomi Syariah
  11. Ilmu Pemerintahan
  12. Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  13. Komunikasi / Ilmu Komunikasi
  14. Teknologi Informasi
  15. Sistem Informasi
  16. Ilmu Komputer / Informatika

Administrasi Pendaftaran Beasiswa Bank Indonesia Sultra 2023

  1. Biodata Mahasiswa (formulir terlampir)
  2. Fotocopy kartu identitas (KTP/KTM) yang masih berlaku
  3. Fotocopy Kartu/Lembar Hasil Studi (3 Semester terakhir)
  4. Fotocopy buku rekening bank (bagian depan dalam) atas nama mahasiswa
  5. Motivation Letter dalam Bahasa Indonesia
  6. Surat rekomendasi dari 1 tokoh (akademik atau non akademik); Surat pernyataan kesanggupan untuk aktif dalam komunitas mahasiswa penerima beasiswa Bank Indonesia
  7. Surat pernyataan tidak sedang menerima beasiswa dari instansi/lembaga lain Surat keterangan keluarga tidak mampu dari kelurahan atau kecamatan wilayah asal domisili
  8. Surat keterangan aktif kuliah

Laporan AT

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.