Buton SelatanPolitik & PemerintahanSulawesi Tenggara

Jelang Ramadan 1445 H, Pj Bupati Busel Sidak Harga Sembako

×

Jelang Ramadan 1445 H, Pj Bupati Busel Sidak Harga Sembako

Sebarkan artikel ini
Pj Bupati Buton Selatan, La Ode Budiman saat melakukan sidak harga bahan pangan
Pj Bupati Buton Selatan, La Ode Budiman saat melakukan sidak harga bahan pangan. Foto: Ist

BUTON SELATAN, Portal.id — Didampingi sejumlah kepala OPD, Pj Bupati Buton Selatan, La Ode Budiman melakukan inspeksi mendadak harga sembako di masyarakat, Selasa (20/2/2024).

Melansir dari lama resmi facebook Diskominfo Busel, sidak yang dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga sejumlah bahan pokok menjelang bulan suci ramadan, dan hari raya Idulfitri 1445 H.

Seperti yang diketahui, setiap menjelang ramadan dan Idulfitri kerap terjadi tren kenaikan harga sejumlah sembako, seperti beras, minyak goreng, cabai, dan bawang.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Busel, Isur Hanafsan yang mendampingi Pj Bupati menerangkan, dalam waktu dekat pihaknya akan menggelar pasar murah, sebagai upaya pengendalian harga sembako murah, serta mengurangi beban masyarakat.

“Dalam waktu dekat kita akan menggelar pasar untuk meringankan beban masyarakat Buton Selatan, serta dapat menekan laju inflasi daerah,” tandasnya.

Laporan Ferito Julyadi

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.