Metro KendariNewsPolitik & Pemerintahan

Kejati Sultra dan UHO Kendari Berkolaborasi Optimalkan Penanganan Perkara yang Merugikan Negara

×

Kejati Sultra dan UHO Kendari Berkolaborasi Optimalkan Penanganan Perkara yang Merugikan Negara

Sebarkan artikel ini

Kendari, Portal.id – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tenggara (Sultra) bersama Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari menggelar seminar di Rektorat UHO, Kamis (13/7/2023).

Rektor UHO Kendari Prof Muhammad Zamrun Firihu mengatakan, kegiatan ini dalam rangka mengoptimalkan kewenangan penanganan perkara yang merugikan keuangan dan perekonomian negara.

“Giat ini merupakan bentuk dukungan UHO terhadap kinerja kejaksaan, dan juga dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke 63,” katanya.

Ia menjelaskan, topik seminar di selenggarakan ini bisa menjadi bahan kajian bagi mahasiswa maupun dosen khususnya di Fakultas Hukum.

Sementara itu, Kajati Sultra Dr Patris Yusrian Jaya menuturkan, bahwa seminar ini merupakan rangkaian Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 yang dilakukan secara serentak seluruh Indonesia.

“Topik dalam kegiatan ini menjadi ajang urun rembuk antara praktisi serta akademisi, baik praktisi lingkungan kejaksaan, pengadilan, maupung penasehat hukum,” tuturnya.

Ia berharap, melalui seminar tersebut pihaknya dapat merumuskan kewenangan kejaksaan dalam mengusut kasus korupsi yang merugikan perekonomian negara di masa yang akan datang agar lebih dioptimalkan.

“Forum ini mencari solusi serta mengidentifikasi kendala yang mungkin terjadi dalam proses pelaksanaannya,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id