Hukum & KriminalNewsPeristiwa

Kelompok OTK di Kendari Serang Pengunjung Penginapan, Korban Alami Luka Bacok

×

Kelompok OTK di Kendari Serang Pengunjung Penginapan, Korban Alami Luka Bacok

Sebarkan artikel ini

Kendari, Portal.id —  Pria di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) bernama Rangga menjadi korban pembacokan sekelompok orang tidak kenal (OTK), Senin (1/1/2024).

Insiden penyerangan tersebut terjadi sekira pukul 02.00 WITA di salah satu penginapan di Jl. Komp Pasar Lawata, Kelurahan Tobuuha, Kecamatan Puuwatu saat korban hendak memesan kamar.

“Saat korban sedang berbicara dengan resepsionis penginapan, tiba-tiba datang seorang yang tidak dikenal dalam keadaan pengaruh miras, lalu terjadi cekcok antara korban dan OTK tersebut,” ujar Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi melalui keterangan resminya, Selasa (9/1).

Lanjutnya, OTK tersebut lalu keluar memanggil temannya, kemudian datang tiga orang menggunakan sepeda motor berboncengan tiga, dan salah seorang dari pelaku yang membawa parang.

“Para pelaku langsung menganiaya korban menggunakan parang, hingga mengenai kaki sebelah kiri dan kepala bagian kiri yang mengakibatkan luka berat,” jelasnya.

Setelah dilakukan penyelidikan oleh Tim Opsnal Satreskrim, dua dari tiga pelaku beserta barang bukti berupa parang yang digunakan untuk melakukan penganiayaan berhasil diamankan.

“Kedua tersangka telah kami serahkan ke penyidik Polsek Mandonga untuk dilakukan penyidikan di Polsek Mandonga,” tutupnya.


Laporan: Ferito Julyadi

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id