KENDARI, PORTAL.ID – Anggota Persatuan Driver Kendari Tower (PDKT) siap bersinergi dengan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Kendari untuk menyalurkan air bersih ke masyarakat.
Hal ini diungkapkan Penasehat PDKT, Irmanuddin saat melakukan touring wisata di Pantai Toronipa, Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Minggu (22/1/2023).
Komunitas PDKT merupakan wadah bagi para pengusaha air tower di Kendari yang telah terbentuk pada 8 Agustus 2021 lalu, dengan beranggotakan sebanyak 87 orang.
PDKT juga mempunyai beberapa koordinator di beberapa daerah di Kota Kendari diantaranya Baruga, Anduonohu, Pasar Panjang, Wayong, Punggolaka, Mandonga, Lapulu, dan Tipulu.
“Tujuan dibentuknya komunitas PDKT sebagai bentuk partner dari PDAM. Di Kendari PDAM ini biasanya ada kendala, biasa lancar biasa juga tidak. Jadi PDAM kalau bermasalah nah kita bantu,” kata Irmanuddin.
Selain bersinergi dengan PDAM, lanjut dia, pihaknya secara sukarela membantu pemadam kebakaran apabila ada terjadi kebakaran baik mensuplai air maupun memadamkan api.
“Seperti kejadian baru-baru ini kebakaran rumput di Anduonohu, nah kita kan luas anggotanya jadi kita tolong padamkan apinya dan alhamdulillah selesai padam tanpa datang pemadam,” ujar Irmanuddin.
Irmanuddin menuturkan, pihaknya bakal membentuk kerjasama dengan pemadam kebakaran.
“Kan kalau dipikir kita bisa suplai airnya, supaya pemadamnya tidak pulang balik lagi ambil airnya. Jadi nanti kedepannya kita akan bentuk kerjasama dengan pemadam kebakaran,” tuturnya.
Laporan AT