Peristiwa

Tim SAR Gabungan Perluas Radius Pencarian Nelayan Diduga Tenggelam di Teluk Paria

×

Tim SAR Gabungan Perluas Radius Pencarian Nelayan Diduga Tenggelam di Teluk Paria

Sebarkan artikel ini

Portal.id – Tim SAR gabungan melanjutkan pencarian nelayan yang terjatuh dari longboatnya di sekitar perairan teluk Paria. Pencarian memasuki hari ketiga sejak Selasa 22 Juni 2021.

Nelayan bernama Supratman (34) merupakan warga Desa Mattirowalie Kecamatan Poleang Kabupaten Bombana, diduga terjatuh ke laut saat mencari ikan.

Korban terjatuh dari longboat yang digunakannya pada Selasa 22 Juni 2021 sekitar pukul 14.00 WITA. Atas hilangnya korban, Tim SAR gabungan dibantu warga melakukan pencarian.

Kepala Basarnas Kendari, Aris Sofingi dalam keterangan persnya menjelaskan, hari ini, Kamis 24 Juni 2021 pada pukul 06.00 wita Tim SAR gabungan kembali melanjutkan operasi pencarian.

“Pencarian dilakukan dgn membagi 2 tim dimana tm 1 dengan menggunakan perahu karet menyisir sebelah timur dari Lokasi Kejadian Kecelakaan (LKK) dengan radius 5 Nautical Mile (NM),” kata Aris.

Sementara itu, untuk tim 2 dengan menggunakan 3 unit kapal perikanan dan 3 unit longboat menyisir selatan hingga tenggara dari LKK dengan radius 15 NM.

Untuk luasan radius pencarian tim SAR gabungan di Teluk Paria ini diketahui ditingkatkan atau diperluas menjadi 15 NM dibanding pada pencarian sebelumnya pada radius 10 NM.

Tim SAR gabungan yang melakukan pencarian yakni dari unsur Rescuer Pos SAR Kolaka 6 OrOrang, BPBD Bombana 1 orang, Koramil Poleang 1 Orang, SAR USN 3 orang, Pos AL Bombana 2 orang, dan Nelayan sekitar 20 Orang.

“Untuk kapal yang dikerahkan yakni Rubber Boat Basarnas Kendari 1 Unit, longboat nelayan 3 unit dan Kapal Perikanan Bombana 3 Unit,” tutup Aris.  (p-03)

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.