#HeadlineNewsSosok

Tina Nur Alam Terpilih Secara Aklamasi sebagai Ketum IKA Fisip UHO

×

Tina Nur Alam Terpilih Secara Aklamasi sebagai Ketum IKA Fisip UHO

Sebarkan artikel ini
Ketua Umum IKA Fisip UHO, Tina Nur Alam saat memberikan sambutan. Foto: Portal.id

‏Kendari, Portal.id — Anggota DPR-RI Dapil Sulawesi Tenggara (Sultra), Tina Nur Alam terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Ikatan Alumni (IKA) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Jumat (17/3/2023).

Tina Nur Alam terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Besar (Mubes) ke-III IKA Fisip UHO, yang dilaksanakan di Hotel Plaza Inn Kendari.

“Maaf Bu, sebelum turun panggung, saya ingin menyampaikan aspirasi semua alumni, untuk meminta kesediaan Ibu memimpin IKA Fisip,” ucap Ketua Panitia Mubes III IKA Fisip UHO, Suwarman kepada Tina Nur Alam sebelum meninggalkan panggung usai memberi sambutan.

Permintaan para peserta Mubes itu pun diterima dengan baik oleh Tina Nur Alam. Dia menyampaikan kesanggupannya memimpin IKA Fisip UHO

“Baik, saya siap,” ucap Tina Nur Alam, yang kemudian dengan tepuk tangan meriah seluruh alumni.

Resmi menjadi Ketua Umum IKA Fisip UHO, politisi partai NasDem itu mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh alumni yang telah mempercayainya menahkodai IKA Fisip.

“Pada hari ini saya nyatakan, saya siap menjadi ketua, terima kasih,” tegasnya.

 

Laporan: Ferito Julyadi

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.