Konawe SelatanPeristiwaSulawesi Tenggara

Anjing Pelacak Dikerahkan Cari Kakek Hilang di Hutan Konsel

×

Anjing Pelacak Dikerahkan Cari Kakek Hilang di Hutan Konsel

Sebarkan artikel ini
Kelanjutan Pencarian Seorang Kakek Yang Hilang Menggunakan Anjing Pelacak
Kelanjutan Pencarian Seorang Kakek Yang Hilang Menggunakan Anjing Pelacak. Foto : IST

KONAWE SELATAN, Portal.id – Berbagai upaya terus dilakukan untuk menemukan kakek Supriadi, warga Desa Sumber Sari, Kecamatan Moramo, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) yang dilaporkan hilang.

Selain mengerahkan peralatan taktis seperti drone dalam pencarian ini, Tim SAR gabungan juga menurunkan sejumlah anjing pelacak dari Tim K-9 Polda Sultra, untuk turut melakukan pencarian.

Namun, hingga sepekan sejak hilangnya kakek Supriadi sejak Senin 12 Februari 2024, hingga saat ini belum ada tanda – tanda ditemukannya korban, bahkan pencarian telah diperluas hingga radius 5 Kilometer.

“Hingga memasuki pukul 17.00 Wita pencarian yang dilakukan Tim SAR Gabungan dengan hasil Nihil,” terang Kepala KPP Kendari, Muhamad Arafah dalam keterangannya, Minggu 18 Februari 2024.

Dijelaskannya, kakek berusia 87 tahun ini sendiri dilaporkan hilang sejak meninggalkan rumahnya pada Senin 12 Februari 2024 pagi, sekitar pukul 08.30 Wita tanpa diketahui tujuannya kemana.

Dihari kepergiannya itu, tetangga korban bernama Jaya melihat korban saat menuju ke kebunnya, sekitar pukul 12.00 Wita, yang terletak di antara Desa Bakutaru dan Desa Marga Cinta Kecamatan Moramo.

Sejak hari kepergiannya itu, kakek Supriadi tidak kunjung kembali ke rumahnya, sehingga warga dibantu aparat Polsek Moramo langsung melakukan pencarian di hutan yang diduga menjadi tempat hilangnya korban.

Setelah tiga hari dilakukan pencarian oleh warga dibantu aparat, kakek Supriadi bak hilang ditelan bumi, hingga akhirnya dilaporkan ke KPP Basarnas Kendari pada Kamis 16 Februari 2024.

Selain Tim pencari dari KPP Kendari, pencarian juga melibatkan anjing pelacak dari Tim K-9 Polda Sultra, serta aparat Koramil Moramo, Polsek Moramo, Masyarakat sekitar dan Keluarga Korban.

“Ops SAR dihentikan sementara dan akan dilanjutkan kembali besok pagi pada pukul 07.00 Wita,” pungkas Muhamad Arafah.

Penulis Taufik Qurrahman 

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.