Kendari, Portal.id — Sebanyak 45 nama bakal calon anggota legislatif didaftarkan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Bulan Bintang (PBB) Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu (13/5/2023).
Daftar nama-nama tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPW PBB Sultra, Ruksamin kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sultra.
Ruksamin mengungkapkan, target PBB tidak muluk-muluk, yakni minimal memperoleh satu kursi untuk satu daerah pemilihan (Dapil).
“Ada 45 nama yang saya antarkan. Target kita minimal satu dapil satu kursi,” ungkapnya.
Dari 45 nama yang diusung, terdapat beberapa figur wanita yang akan bertarung dalam pemilu 2024 mendatang. Kendati demikian, Ruksamin tidak menyebutkan secara rinci berapa jumlah dari kader wanita yang pihaknya daftarkan.
“Kuota perempuan alhamdulillah, bahkan melewati,” ujarnya.
Lebih lanjut Ruksamin menjelaskan, terdapat enam calon yang pihaknya usungnya untuk memperebutkan kursi DPR RI.
“DPR RI ada enam orang, semuanya orang lokal. Namanya salah satunya Kamarudin Ali,” jelas Bupati Konawe Utara (Konut) itu.
Dia menegaskan, dirinya tidak ikut untuk perebutkan kursi DPR RI. Dengan tegas, Bupati Bumi Oheo itu menyatakan sikap akan bertarung dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024 mendatang.
“Saya masih Bupati sampai hari ini, kalau saya mencalonkan saya mundur. Saya tinggal pindah dari Bupati menjadi Gubernur Sulawesi Tenggara,” tegasnya.
Laporan: Ferito Julyadi