Fokus Redaksi

Gelar Ramah Tamah HAB, Kakanwil Kemenag Sebut Sultra Merupakan Laboratorium Toleransi Beragama

×

Gelar Ramah Tamah HAB, Kakanwil Kemenag Sebut Sultra Merupakan Laboratorium Toleransi Beragama

Sebarkan artikel ini
Kakanwil Kemenag Sultra, Zainal Mustamin

Kendari, Portal.id – Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Sultra menggelar malam ramah tamah sekaligus penutupan rangkaian peringatan HAB, Sabtu ( 8/1) malam.

Kehiatan itu dilakukan setelah kurang lebih sebulan melaksanakan berbagai rangkaian kegiatan dan kemeriahan dalam rangka penutupan Hari Amal Bhakti (HAB) Kemenag RI ke-76,

Ramah tamah ini dihadiri oleh Kepala Kemenag Kab/kota se Sultra, tokoh agama, Kepala madrasah, pejabat dan ASN lingkup Kanwil Kemenag Sultra dan siswa madrasah.

Acara diawali dengan suguhan pemutaran video dan penampilan lagu kerukunan oleh DWP Kanwil Kemenag Sultra dan DWP Kemenag kab/kota se Sultra. Semua tampak anggun dalam balutan baju adat daerah masing-masing.

Kakanwil Kemenag Sultra, H Zainal Mustamin memberikan apresiasi kepada panitia pelaksana juga semua pihak yang telah bekerja keras demi suksesnya kegiatan tersebut.

“Terima kasih atas kerja-kerja terbaik yang dipersembahkan dalam rangkaian HAB Kemenag RI ke-76. Salah satu keberhasilan terbesar adalah mengerjakan sesuatu yang tidak diragukan,” katanya.

Pada momentum itu, Kakanwil kemudian meneguhkan tagline 3B (Bersama, Bersatu, Bersaudara), tidak hanya sekedar menjadi untaian hikmah, namun bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Bersama kita bisa, Bersatu kita kuat dan Bersaudara kita rukun.

Kakanwil juga menyebut bagaimana peran aktif dan perhatian serius yang diberikan Pemerintah Provinsi dalam peringatan HAB kali ini. Salah satunya, melalui Launching Graha Moderasi Beragama oleh Gubernur Sultra, Ali Mazi dan Launching Gerakan Kemenag Bersahabat oleh Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas.

“Dengan diresmikannya Graha Moderasi Beragama, Sultra bisa menjadi Laboratorium Toleransi bagi Indonesia dan Dunia,” tambahnya.

Dikatakannya, Porseni bertujuan akhir, namun tujuan akhir adalah bagaimana menjadikan Indonesia sebagai negeri yang aman, damai dan makmur.

Porseni juga merupakan bagian dari upaya untuk mewujudkan persaudaraan, persahabatan, persatuan dan kebersamaan.

“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi pada pelaksanaan HAB, ini adalah kegembiraan yang luar biasa. Untu Porseni Madrasah Bersahabat melahirkan generasi yang cerdas dan spiritual, terima kasih atas terselenggaranya Porseni Madrasah Ber yang digawangi oleh Bidang Pendidikan Madrasah,” pungkasnya.

Berbagai rangkaian lomba digelar, mulai dari Porseni internal Kanwil, donor darah, Ziarah ke Taman Makam Pahlawan, Upacara Puncak peringatan HAB, Zikir Akbar, Launching Graha Moderasi Beragama, Bakti Sosial, Porseni tingkat Kanwil yang melibatkan Kemenag kab/kota se Sultra, Launching Gerakan Kemenag Sultra Bersahabat, Porseni Madrasah Bersahabat, lomba sholawat Nariyah hingga lomba merangkai bunga.

Dengan demikian, seluruh rangkaian HAB Kemenag RI ke -76 Tahun 2022 dinyatakan tuntas dan sukses dalam pelaksanaannya. Hal ini menandakan, slogan 3B (Bersama, Bersatu, Bersaudara) benar-benar diimplementasikan disetiap kegiatan yang ada.

Setelah ditutup secara resmi rangkaian Peringatan HAB Kemenag RI ke-76, Kakanwil menyerahkan bendera kepada tuan rumah penyelenggara Porseni Madrasah Tahun 2023, yakni Kota Baubau. Selain itu, juga bendera tuan rumah penyelenggara Kemah Pramuka Madrasah Tahun 2023 mendatang, yakni Kabupaten Kolaka.

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.