#HeadlineButon SelatanNewsPeristiwaSulawesi Tenggara

Nelayan Hilang di Perairan Pulau Batu Atas Buton Selatan, SAR : Ditemukan Perahu dan Ikan Membusuk

×

Nelayan Hilang di Perairan Pulau Batu Atas Buton Selatan, SAR : Ditemukan Perahu dan Ikan Membusuk

Sebarkan artikel ini
Tim Rescue SAR Baubau melakukan pencarian nelayan yang hilang di Perairan Pulau Batu Atas Buton Selatan, Selasa (21/3/2023). Foto istimewa

Busel.portal.id – Seorang nelayan bernama La Ami (35) Warga Desa Lamanegara, Kecamatan Siompu Barat, Kabupaten Buton Selatan (Busel), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) dinyatakan hilang saat mencari ikan di Perairan Pulau Batu Atas, pada Senin (20/3/2023).

Plt Kepala Basarnas Kendari, melalui Humas, Yudi mengatakan, pada Senin (20/3) Comm Centre KPP Kendari menerima informasi dari masyarakat bahwa ditemukan perahu korban terombang-ambing tanpa awak sekitar 30 mil laut dari Desa Lamagara.

“Awalnya korban keluar melaut pada Sabtu (18/3) sekitar pukul 04.00 Wita dan kebiasaannya kembali dari melaut pukul 16.00 Wita, namun pada Senin (20/3) pukul 12.10 Wita longboat korban ditemukan beserta ikan hasil tangkapannyayang sudah membusuk,” kata Yudi, Selasa (21/3/2023).

Hingga saat ini, Rescue Pos SAR Baubau bersama keluarga korban terus melakukan pencarian terhadap korban (La Ami).

“Pukul 06.00 Wita hari ini melanjutkan pencarian menuju lokasi terakhir korban dengan melakukan penyisiran seluas 37 mil laut persegi,” jelas Yudi.

Pada pencarian ini, Tim SAR Baubau menggunakan RIB 1 unit, mobil rescue 1 unit, longboat 6 unit dan peralatan pendukung keselamatan lainnya.

Laporan AT

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.