NewsPeristiwa

Peringati Tragedi 26 September, Teknik UHO Tampilkan Teatrikal Kematian Randi-Yusuf di Depan Mapolda Sultra

×

Peringati Tragedi 26 September, Teknik UHO Tampilkan Teatrikal Kematian Randi-Yusuf di Depan Mapolda Sultra

Sebarkan artikel ini

Kendari, Portal.id — Datang membawa dua keranda mayat bertuliskan Randi-Yusuf, ratusan mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Halu Oleo (UHO) menggelar teatrikal mengenang tragedi berdarah 26 September di depan Mapolda Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (26/9/2023).

Teatrikal tersebut berlangsung sekira pukul 16.30 WITA, dengan menampilkan adegan penembakan Randi-Yusuf di depan Kantor DPRD Sultra pada 2019 silam.

Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Teknik UHO, La Ode Muhammad Adisabilah menuturkan, melalui teatrikal mereka ingin menunjukan kepada pemerintah dan aparat penegak hukum serta dan semesta bahwa masih ada kasus pelanggaran hak asasi manusia (HAM) yang belum tuntas di Bumi Anoa.

“Lewat  teatrikal ini kami juga ingin sampaikan bahwa kami di kalangan mahasiswa dan pemuda tidak inginkan adanya tindakan-tindakan represif dari pihak kepolisian,” tutur Adisabilah.

Adisabilah menerangkan, melalui teatrikal ini juga BEM Teknik UHO ingin menunjukan bahwa hingga saat ini masih banyak terjadi tindakan represif pihak kepolisian kepada masyarakat, terkhusus kepada mahasiswa.

“Artinya tetarikal ini adalah sebuah kritikan secara tidak langsung agar kedepannya tidak ada lagi tindakan represif,” tandasnya.

Ferito Julyadi

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id