Kendari, Portal.id – Kepala kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Sultra, H. Zainal Mustamin, memimpin langsung rapat pemantapan persiapan Peringatan hari Amal Bhakti (HAB) ke-76 Kemenag yang diikuti sejumlah pejabat lingkup Kanwil Kemenag Sultra serta panitia HAB di Aula Kanwil Kemenag Sultra, Sabtu (18/12).
Kakanwil mengatakan, pada dipuncak upacara HAB yang jatuh pada 3 Januari 2022 mendatang, akan ada salah satu rangkaian agenda yakni peluncuran Graha Moderasi Beragama.
“Harapan kita, jika memungkinkan dilaksanakan oleh panitia, maka akan ada launching graha moderasi beragama oleh Gubernur. Namun, Kakanwil menyarankan agar lebih dulu menyiapkan infrastruktur guna mendukung terlaksananya launching tersebut,” katanya.
Untuk itu kata Zaibnal, maka panitia harus menyiapkan ruang podcast tersendiri untuk diskusi mengenai masalah moderasi beragama secara live streaming dengan menghadirkan majelis-majelis agama yang terjadwal setiap harinya.
“Jika hal ini bisa dilakukan, maka akan digandengkan dengan Launching Graha Kemenag Sultra Bersahabat,” katanya.
Graha Kemenag Sultra Bersahabat ini kata dia, rencananya akan dilauncing bersama dengan melibatkan seluruh OPD.
“Karena nantinya, gerakan Kemenag Sultra Bersahabat ini akan menyasar sinergitas dengan OPD Provinsi,” katanya.
kakanwil juga mengatakana bahwa meski rencananya upacara akan digelar seraca luring, namun Kakanwil berharap pihak panitia tetap menyiapkan undangan bersifat daring (online), guna mengantisipasi bilamana terjadi perubahan secara tiba-tiba. Untuk skema pelaksanaan secara luring (offline), Kanwil Kemenag Sultra telah menjalankannya seperti biasa.
“Berdasarkan schedule yang ada, Kanwil Kemenag Sultra akan menggelar Donor darah pada 29 Desember, juga pengumpulan bahan bakti sosial yang selain berasal dari Kanwil Kemenag Sultra, juga bersumber dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan Lembaga Amil Zakat (LAZ),” kata Zainal.
Untuk bahan bakti sosial yang berasal dari Kemenag, Kakanwil berharap bisa menyalurkannya hingga ke luar Kota Kendari. Namun demikian, belum ada rekomendasi dimana saja sasaran distribusi.
“Yang dikumpulkan dari teman-teman, di luar Baznas dan LAZ, kita akan distribusi pada saudara kita untuk semua agama. Karena penerapan moderasi beragama ingin kita terapkan hingga hal-hal terkecil. Rencananya, akan didistribusikan pada tanggal 4 Januari 2022,” ungkap Kakanwil.
Tahun ini, peringatan HAB diupayakan menjangkau perwakilan seluruh umat beragama. Sebagaimana tema yang diusung pada HAB ke-76 ini, yakni “Transformasi Layanan Umat”. Terlebih, Kemenag sedang gencarnya menggenjot terwujudnya Pengarusutamaan Moderasi Beragama menuju Tahun Toleransi 2022.
Sementara itu, kegiatan lain yang akan di gelar sebagai euforia peringatan HAB ke-76 instansi berlogo ikhlas beramal ini, Kanwil Kemenag Sultra akan menggelar bazar, dengan menyajikan 76 tumpeng yang nantinya bisa dinikmati oleh seluruh peserta yang hadir.
Juga akan ada dua gelaran Porseni, yakni porseni eksternal yang melibatkan Kemenag kab/kota dan DWP, serta porseni madrasah.
Selain itu, Zikir dan doa bersama akan dilakukan dengan menyesuaikan pada agenda rutin Kemenag Sultra Berdzikir sebagaimana yang digelar setiap minggunya.
Porseni akan melibatkan peserta eselon dan umum. Sedangkan untuk kegiatan ramah tamah, akan dilangsungkan sesuai dengan waktu yag disepakati. Enam Kakanwil sebelumnya, juga akan hadir nantinya. Diagendakan, Gubernur juga akan menyerahkan sejumlah penghargaan diluar agenda upacara.
“Maka, untuk suksesnya penyelenggaraan HAB Kemenag ke-76 ini saya mengimbau agar seluruh ASN mensuport terselenggaranya rangkaian kegiatan peringatan HAB, termasuk mendukung para purnabakti,” pungkas mantan kepala Kantor Kemenag Kota Kendari ini.