KolakaNews

Sapa Pedagang Pasar Raya Mekongga, BP JAMSOSTEK Kolaka Sosialisasikan Program Agen Perisai

×

Sapa Pedagang Pasar Raya Mekongga, BP JAMSOSTEK Kolaka Sosialisasikan Program Agen Perisai

Sebarkan artikel ini
Sosialisasi program Keagenan Perisai BP JAMSOSTEK Kolaka kepada para pedagang Pasar Raya Mekongga. Foto: Istimewa.

Kolaka, Portal.id — Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BP JAMSOSTEK) Kabupaten Kolaka menyapa para pedadang Pasar Raya Mekongga, Sabtu (11/3/2023). Kedatangan tersebut untuk mensosialisasikan Program Agen Penggerak Jaminan Sosial Indonesia (Perisai) kepada para pedagang.

Sosialisasi ini sendiri turut dihadiri Kepala Bidang Pengembangan Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kolaka, Abdul Rahmansyah, Kepala Pasar Raya Mekongga Andi Ikrar, dan para pengelola Pasar Raya Mekongga.

Dalam kegiatan yang bertempat di BS Kafe Kolaka, Kepala BP JAMSOSTEK Kolaka, Musriati melalui Bagian Kepesertaan Firman menjelaskan, Agen Perisai merupakan individu yang bertugas melakukan sosialisasi dan akuisisi, serta membantu pengurusan administrasi kepesertaan program Jamsostek.

“Agen Perisai ini berperan besar dalam program BP JAMSOSTEK karena mampu mengakuisisi tenaga kerja, utamanya bukan penerima upah (BPU),” jelas Firman dalam keterangan resminya yang diterima awak media, Jumat (17/3).

Dengan adanya program Agen Perisai, diharapkan dapat membuat para pedagang yang ada di Pasar Raya Mekongga semakin produktif, dan berperan aktif sebagai agen BP JAMSOSTEK.

“Sebagai penggerak jaminan sosial, ini adalah perpanjangan tangan kami dalam sosialisasi dan akuisisi tenaga kerja di lapangan,” tuturnya.

Kata dia, nantinya agen Perisai di Pasar Raya Mekongga akan mengisi formulir dan mendapat benefit berupa insentif sebesar 74 persen dari total akuisisi.

Misalnya, ada akuisisi 100 pedagang yang mendaftar baru dan dikalikan dengan besaran iuran sebulan Rp16.800. Maka hasil yang didapatkan sebesar Rp1.680.000.

“Olehnya itu, insentif agen sebesar Rp1.252.000. Nantinya agen di pasar akan mengisi formulir dan kelanjutannya akan ada MoU antara para agen Perisai dengan kami,” terangnya.

Dia mengungkapkan, tujuan utama dari program Agen Perisai adalah agar para pedagang dapat terlindungi oleh BP JAMSOSTEK.

“Karena pedagang pasar adalah pekerjaan yang rentan akan risiko,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengembangan Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kolaka, Abdul Rahmansyah menyampaikan dukungannya terhadap program Keagenan Perisai di Pasar Raya Mekongga.

“Ini akan menambah penghasilan para pengelola Pasar Raya Mekongga, dan untuk nanti akan lanjut ke semua pasar di Kabupaten Kolaka,” ujar Abdul.

Sementara itu, Kepala BP JAMSOSTEK Sultra, Muhamad Abdurrohman Sholih menegaskan, kegiatan serupa akan terus pihaknya lakukan di wilayah Sultra.

“Dengan adanya agen perisai di suatu tempat akan memudahkan masyarakat pekerja, baik yang mendaftarkan diri sebagai peserta mendapatkan informasi layanan ataupun untuk melakukan pembayaran iuran setiap bulannya,” tegas Abdurrohman.

 

Laporan: Ferito Julyadi

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.