NasionalSerba-serbi

Film Kiblat: Dilarang Tayang MUI Dicekal Nitizen, Posternya Dianggap Hina Agama, Dibintangi Ria Ricis dan Yasmin Napper, Ini Sinopsis Filmnya

×

Film Kiblat: Dilarang Tayang MUI Dicekal Nitizen, Posternya Dianggap Hina Agama, Dibintangi Ria Ricis dan Yasmin Napper, Ini Sinopsis Filmnya

Sebarkan artikel ini

KENDARI, Portal.id – Peluncuran poster film kiblat besutan sutradara Bobby Prasetyo yang secara resmi dirilis pada Kamis 21 Maret 2024 justru menuai polemik, dan berbuntut panjang.

Hal ini setelah poster film Kiblat yang memperlihatkan ‘seseorang tengah rukuk namun dengan posisi wajah terbalik dari arah kiblat’ mendapat sorotan tajam dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Bahkan kontroversi ini berujung desakan MUI agar film ‘Kiblat’ dilarang ditayangkan di bioskop di seluruh Indonesia.

Ketua MUI Bidang Dakwah KH Cholil Nafis menilai representasi visual dalam poster film ‘Kiblat’ telah melampaui batas.

Ia juga menegaskan, bahwa gambaran posisi rukuk yang tidak sesuai dengan arah kiblat dalam poster menjadi bentuk penghinaan terhadap ajaran agama.

Netizen juga turut mengecam penampakan poster film ‘Kiblat’ karena menggambarkan seorang perempuan yang sedang salat, tetapi dengan posisi dan situasi yang mengerikan.

Film Kiblat sendiri merupakan film horor kedua besutan sutradara kenamaan Bobby Prasetyo setelah sebelumnya merilis film ‘Tanduk Setan’

Kiblat juga dibintangi sederet aktor ternama, mulai dari Yasmine Napper, Arbani Yasiz, hingga YouTuber Ria Ricis.

Sinopsis film sendiri menceritakan tentang perjalanan Ainun, seorang perempuan yang berusaha untuk kembali ke jalan yang benar dengan ridho Allah.

Pada awalnya, Ainun tinggal di sebuah kampung dan sangat mengagumi Abah Mulya, seorang pemimpin Padepokan sakti di Kampung Bumi Suwung.

Abah Mulya terkenal karena keahliannya dalam menyembuhkan berbagai penyakit dan mampu melipatgandakan uang.

Kepopuleran Abah Mulya bahkan sering kali diliput oleh media massa. Namun, tanpa disadari, langkah Ainun mengikuti Abah Mulya justru membawanya kepada kesesatan.

Rasa kagum Ainun pada Abah Mulya membuatnya kerap meniru gaya Abah Mulya. Dan di luar dugaan, setelah Abah Mulya meninggal, Ainun mengetahui fakta bahwa almarhum adalah ayah kandungnya.

Setelah muncul kabar bahwa Abah Mulya meninggal secara misterius, Ainun, Rini, dan Bagas (Arbani Yasiz) memutuskan untuk mendatangi padepokan Abah Mulya guna mencari tahu kebenarannya.

Kondisi desa tempat Abah Mulya memang terlihat berbeda dari dari desa pada umumnya.

Lokasinya tampak seram, tidak ada adzan, hingga arah kiblat bisa berubah berubah secara tiba-tiba.

Seperti dialami Bagas yang melaksanakan sholat menghadap kiblat, namun malah berakhir dengan menghadap kiblat yang berbeda.

Begitu juga saat adzan, malah membuat seluruh warga kesakitan. Sejak saat itu, muncul banyak kejadian aneh yang berpotensi mengancam keselamatan Ainun, dkk.

Pada saat Ainun melakukan sholat, sebagaimana terlihat dalam trailer, pada saat melakukan rukuk, tiba-tiba saja tubuh Ainun seakan ada yang membalik hingga kepalanya menghadap ke atas.

Daftar pemain film Kiblat 2024 Yasmin Napper sebagai Ainun Ria Ricis sebagai Rini Arbani Yasiz sebagai Bagas Hana Saraswati Dennis Adhiswara Keanu Azka Whani Darmawan sebagai Abah Mulya

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.