Fokus Redaksi

Hadiri Talkshow Kemenag Kendari, Sri Lestari Papar Peran Istri Mendampingi Suami

×

Hadiri Talkshow Kemenag Kendari, Sri Lestari Papar Peran Istri Mendampingi Suami

Sebarkan artikel ini
ketua PKK Kendari Sri Lestari Sulkarnain saat jadi narasumber talkshow DWP kemenag Kendari

Kendari, Portal.id – Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kendari Hj. Sri Lestari Sulkarnain, S.Pd.,M.Si. menjadi Narasumber di acara talkshow tentang “Peranan Istri Mendampingi Suami” di Aula Terbuka Kemenag Kota Kendari, Selasa (28/12/2021).
Hj. Sri Lestari Sulkarnain mengatakan dengan adanya kegiatan ini mudah-mudahan semua diberikan berkah dan manfaat setelah acara ini selesai.
Dia mengatakan sangat senang sekali bisa menjadi Narasumber dan juga bisa bersilahturahmi dengan ibu-ibu Dharma Wanita Kemenag Kota Kendari.
“Ini merupakan Suatu hal yang sangat menggembirakan untuk saya dan warga Kota Kendari, tentu saja dengan adanya acara talkshow ini juga kita bisa berbagi ilmu satu sama lain,” ucapnya.

Dia menambahkan bahwa, anak tidak lahir dan cerdas hingga sukses dengan begitu saja, namun harus melalui perencanaan oleh ibunya.
“Jadi kesimpulannya jika kita ingin kita bersama suami sukses dan selamat dunia akhirat maka kita harus menjadi pendamping yang siap lahir batin,” tutupnya.
Sementara itu Pelaksana Tugas Kepala Kantor Kemenag Kota Kendari, Marni, S.Ag., M.Pd sangat mengapresiasi seluruh ibu-ibu Dharma Wanita Kemenag Kota Kendari yang turut meramaikan acara talkshow.
“Saya sangat mengapresiasi kepada Ibu-ibu pengurus Dharma Wanita Kemenag Kota Kendari yang dalam waktu beberapa hari sebelum kegiatan ini bisa terlaksana dengan rapat yang hanya sebentar saja karena banyaknya kesibukan yang lain,” ucapnya.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan ikuti WhatsApp channel portal.id