Ekonomi & BisnisFokus Redaksi

Langka Di Pasaran, Bulog Sultra Gelar Operasi Pasar Khusus Minyak Goreng

×

Langka Di Pasaran, Bulog Sultra Gelar Operasi Pasar Khusus Minyak Goreng

Sebarkan artikel ini

Kendari, Portal.id – Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Bulog) Kantor Wilayah Sulawesi Tenggara menggelar operasi pasar minyak goreng di Pasar Sentral Mandonga Kota Kendari, Rabu (2/2/22).
Operasi pasar Bulog Sultra dilakukan tepat di depan Pasar Sentral Mandonga Kendari dan sambut baik oleh masyarakat yang datang di pasar itu.
Dalam operasi pasar kali ini Bulog Sultra menawarkan harga minyak goreng kepada masyarakat sebesar Rp14 ribu per liter nya.
Pimpinan Wilayah Perum Bulog Sultra, Siti Mardati Saing, mengatakan operasi pasar dilakukan sebagai salah satu upaya dalam menjaga pencegahan serta mengantisipasi harga minyak goreng di pasaran.
Antrean masyarakat yang ingin membeli minyak terlihat cukup panjang di depan mobil milik Bulog Sultra. Minyak dengan ukuran satu liter dijual dengan harga Rp14 ribu.
Melalui operasi pasar tersebut, Bulog Sultra berharap para distributor minyak goreng yang ada tidak melakukan spekulasi harga kepada para pelaku.
Dia menyampaikan, setelah pertemuan bersama Dinas Perindustrian dan Perdagangan melakukan harga di pasar tersebut didapatkan harga masih berada di atas harga eceran tertinggi (HET).
“Tadi kami bersama TPID sudah meninjau harga-harga, tadi sudah disampaikan Kadis Perdagangan bahwa memang rata-rata harga di penjual masih di atas HET,” ujar dia.
Kata dia, masih akan melakukan operasi pasar minyak goreng hingga di pasaran kembali normal sesuai dengan harga eceran tertinggi yang ditetapkan oleh pemerintah.
Kepala Dinas Perdagangan Sultra Sitti Saleha menilai upaya Perum Bulog merupakan salah satu upaya menekan harga minyak di pasaran.
“Terkait untuk mengantisipasi harga minyak goreng dengan harga Rp14 ribu kami bekerja sama dengan Bulog, kemudian dari BI sebagai bagian dari TPID tentunya inilah langkah antisipasi untuk menekan harga minyak goreng yang beredar di pasar,” katanya.

*Baca berita terkini lainnya di GOOGLE NEWS https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMOXyuwsw8o3TAw
atau gabung di Channel WA Portal.id News Update, caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaLdQrVAInPtfv2KpA2p, kemudian gabung.